5 Perbedaan Kartu Kredit dan Debit, Pahami Sebelum Menggunakannya

M Nurhadi Suara.Com
Selasa, 08 Maret 2022 | 15:29 WIB
5 Perbedaan Kartu Kredit dan Debit, Pahami Sebelum Menggunakannya
Ilustrasi Kartu Kredit
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di era modern masyarakat semakin akrab dengan sistem belanja cashless atau tanpa transaksi tunai. Transaksi tersebut bisa dijangkau dengan memanfaatkan kartu kredit dan debit. Perbedaan kartu kredit dan debit pun cukup banyak meskipun sama-sama berfungsi sebagai alat pembayaran. Melansir berbagai sumber berikut ini perbedaan kartu kredit dan debit. 

1. Kartu kredit diterbitkan untuk nasabah yang tidak perlu memiliki rekening tabungan di bank penyedia layanan kartu kredit. Sementara itu kartu debit diterbitkan oleh bank untuk nasabah yang membuka rekening tabungan dan biasanya mempunyai logo bank maupun jaringan kerja sama seperti visa dan mastercard. 

2. Nasabah kartu kredit tidak perlu memiliki saldo di rekening karena fungsi kartu ini adalah untuk berhutang dengan jumlah pinjaman tertentu. Sebaliknya, pemakai kartu debit harus memiliki saldo yang bisa digunakan untuk penarikan debit. Jumlah penarikan pun dibatasi sesuai dengan limit setiap kartu. 

3. Tagihan kartu kredit akan dikirimkan per bulan dengan skema pembayaran penuh atau dicicil. Skema ini akan berpengaruh pada jumlah bunga yang dikenakan pada tiap tagihan. Pemakai kartu debit tidak akan menghadapi tagihan bulanan karena transaksi langsung dipotong dari uang di tabungan. Jika saldo tabungan tidak mencukupi maka kartu debit tidak bisa digunakan. 

Baca Juga: Wajib Tahu! Ini Perbedaan Haji dan Umroh

4. Tarik tunai kartu kredit di ATM dikenai biaya penarikan cukup tinggi. Sementara itu, tarik tunai di ATM bank penerbit untuk kartu debit tidak dikenai biaya. 

5. Kartu kredit biasanya lebih leluasa digunakan untuk transaksi online, misalnya untuk mengejar promo pesawat dan hotel liburan. Sebaliknya, kartu debit masih terbatas hanya untuk melakukan transaksi online tertentu. 

Demikian lima perbedaan mendasar kartu kredit dan kartu debit. Pemilihan layanan biasanya tergantung dari kebutuhan masing-masing nasabah.

Namun, penggunaan kartu kredit biasanya lebih riskan karena limit yang besar dan adanya sistem berutang. Terlepas dari alat yang digunakan, faktor paling penting sebelum memutuskan akan menggunakan kartu kredit atau debit adalah kesadaran finansial. 

Setiap individu diwajibkan untuk bisa mengukur diri terkait kemampuan finansialnya. Jika tidak, maka boncos tidak dapat dihindari dan malah akan merugikan diri sendiri. 

Baca Juga: Videonya Viral, Wanita Ini Ungkap Perbedaan Cewek dan Cowok Soal Kedewasaan: Ada Alarm Usia

Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI