Diketahui, nilai ekspor negara Indonesia ke negara Rusia per Januari 2022 juga bisa dikatakan jauh lebih tinggi jika dibandingkan dengan Januari 2021 yang mengalami kenaikan 60,29%.
Adapun komoditas terbesar ekspor impor Rusia-Indonesia yaitu lemak, minyak hewan, karet, serta barang dari karet. Selain itu, ada juga komoditas ekspor lainnya yaitu alas kaki dan barang-barang lainnya.
Kerja sama ekspor-impor ini juga masih akan berlanjut dalam beberapa tahun mendatang. Indonesia juga belum menerapkan sanksi ekonomi atas invasi yang dinilai melanggar piagam PBB.