Dampak Krisis Keuangan Jadi Tantangan Kaum Milenial Untuk Investasi

Minggu, 27 Februari 2022 | 10:24 WIB
Dampak Krisis Keuangan Jadi Tantangan Kaum Milenial Untuk Investasi
Ilustrasi investasi. (Pexels.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Platform belajar investasi Ternak Uang meluncurkan kampanye bertajuk Financial Take Off untuk memberikan edukasi seputar manajemen keuangan dan instrumen invetasi.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan mengacu kepda kondisi ekonomi yang dialami generasi milenial cenderung lebih menantang dibandingkan dari generasi-generasi sebelumnya.

Dan hal ini disebabkan oleh dampak dari krisis keuangan nasional dan krisis keuangan global yang dialami di awal masa dewasa mereka.

Ditambah dengan terjadinya krisis ekonomi imbas pandemi yang masih terjadi hingga sekarang. Melalui kampanye ini, Ternak Uang berharap bisa mengajak generasi muda untuk bangkit dari keterpurukan krisis keuangan yang dihadapi.

Baca Juga: Belasan Ibu Rumah Tangga Lapor Polisi Diduga Jadi Korban Investasi Bodong di Gorontalo

CEO Ternak Uang Raymond Chin mengatakan, generasi milenial dan generasi Z telah berproses melewati krisis keuangan nasional, krisis keuangan global, hingga krisis keuangan di masa pandemi yang masih berlangsung.

Pasalnya, berdasarkan Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan, literasi keuangan masyarakat secara umum pun masih rendah, tercatat hanya mencapai 38,03 persen.

"Kita semua perlu mengambil langkah nyata agar setiap masyarakat dapat memiliki kesempatan untuk bangkit dan memiliki masa depan yang lebih baik," ujar Raymond dalam acara Financial Take Off Bersama Ternak Uang ditulis, Minggu (27/2/2022).

Raymond menambahkan kaum milenial saat ini sudah sering sekali menghadapi krisis keuangan, dari tahun 1998, 2008 hingga krisis pandemi Covid-19.

"Belajar dari sejarah, krisis dapat terjadi dan berdampak bagi setiap level masyarakat, termasuk generasi muda," katanya.

Baca Juga: Selebritas Endorser Produk Investasi Ilegal bisa Dijerat Pidana

Untuk itu kata Raymond melalui kampanye Financial Take Off, seluruh member Ternak Uang akan mendapatkan materi edukasi yang ekstensif meliputi topik-topik seputar personal finance, capital market, business & career, macroeconomy, banking & non banking products.

Sehingga kata dia penting untuk menyediakan akses terhadap sumber informasi yang kredibel dan terpercaya untuk membawa masyarakat mencapai kebebasan finansial.

"Melalui rangkaian layanan dan kegiatan yang akan kami hadirkan melalui Financial Take Off, kami berharap semakin banyak masyarakat Indonesia yang tergerak untuk meningkatkan literasi keuangannya dan bangkit mencapai kebebasan finansial mereka," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI