Suara.com - Wirda Salamah Ulya Mansur atau akrab disapa Wilda Mansur menjadi figur pebisnis sukses di usia muda. Bagaimana tidak Bisnis Wirda Mansur yang baru berusia 21 tahun ini terbentang di berbagai lini. Penghasilan putri ustaz Yusuf Mansur ini pun diperkirakan mencapai Rp3 miliar per bulan.
Sebagai bagian dari lini bisnis Wirda Mansur, baru-baru ini merambah dunia kripto dengan meluncurkan token icoin. ““Mohon doanya buat token @icoin.id InsyaAllah TO THE MOON. Jangan ampe kelewat tuh nanti, hehe,” tulis Wirda di akun Instagram pada Minggu (14/2/2022). Bisnis serupa juga dilakoni Anang Hermansyah.
Berbisnis sebenarnya juga bukan hal baru bagi Wirda. Sebelum merambah ke dunia token, berikut daftar bisnis Wirda Mansur yang menjadikannya miliader di usia muda.
1. Wirdamae Fashion
Baca Juga: Banyak Warga Ngaku Boncos Usai Beli Kripto Milik Anang Hermansyah, Begini Kata Bappebti
Fashion brand Wirdamae adalah bagian dari bisnis Wirda Mansur. Bisnis yang ditekuni gadis itu sejak beberapa tahun lalu itu menjual aneka produk fashion muslim kekinian.
Barang-barang yang dijual pun dekat dengan spirit Wirda yakni ingin menyediakan pakaian muslim yang nyaman untuk semua orang. Di toko yang dibuka secara online di @wirdamaeofficial ini tersedia berbagai macam busana muslim. Wirda menjual pasmina, gamis, hingga perlengkapan salat.
2. Manajemen Paytren
Sama seperti sang ayah Yusuf Mansur, Wirda pun terjun langsung dalam bisnis manajemen investasi Paytren. Kolaborasi antara ayah-anak ini bahkan sudah dimulai sejak Wirda berusia 8 tahun dengan mengikuti sang ayah bekerja di perusahaan ini. Paytren merupakan manajer investasi syariah pertama di Indonesia.
3. Travel Wisata Hati
Baca Juga: Memantau Harga Token ASIX Milik Anang Hermansyah Pasca Pelarangan Bappebti
Sama seperti Paytren, di Travel Wisata Hati Wirda juga mengelola bisnis bersama sang ayah. Di manajemen perusahaan travel ini Wirda menjabat sebagai Director of Marketing. Travel Wisata Hati melayani perjalanan religi ke berbagai tempat, termasuk negara-negara timur tengah dan umrah di tanah suci Makkah.
4. Wakupe Make Up
Menjawab kebutuhan anak muda perempuan untuk tampil cantik, Wirda Mansur meluncurkan bisnis kosmetik Wakupe Make Up. Kosmetik ini merupakan brand yang bekerja sama dengan PT Mustika Ratu.
Saat ini kolaborasi keduanya telah meluncurkan dua rangkaian kosmetik untuk bibir, yaitu liptint O My Tint! dan lipcream O My Velvet! Yang dipasarkan secara online. Selain tampilan Wirda juga mengedepankan aspek kehalalan dalam produksi kosmetik ini.
Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni