Erick Thohir Datangi Bank Sampah di Kembangan Utara: Bagus Diajari Nabung

Iwan Supriyatna Suara.Com
Selasa, 08 Februari 2022 | 19:37 WIB
Erick Thohir Datangi Bank Sampah di Kembangan Utara: Bagus Diajari Nabung
Erick Thohir mendatangi Bank Sampah di Kampung Salo, Kembangan Utara, Kembangan, Jakarta Barat.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Yayasan Erick Thohir, Erick Thohir mendatangi Bank Sampah di Kampung Salo, Kembangan Utara, Kembangan, Jakarta Barat. Menurutnya, kehadiran Bank Sampah bagus untuk mengajari warga menabung. 

Di Bank Sampah tersebut, pengelola membeli barang bekas dari warga. Lalu, warga pun dipersilakan menerima hasil pemberian barang bekasnya secara tunai ataupun ditabung.

"Luar biasa ini. Jadi warga semua di sekitar sini punya buku tabungan seperti ini?" ujar Erick ke salah satu pengelola Bank Sampah, Juju (42) saat berada di lokasi, seperti dikutip Selasa (8/2/2022). 

"Iya Pak punya, kalau yang ditabung punya semua. Cuman kalau yang cash ya langsung," jawab Juju.

Baca Juga: Erick Thohir Beri Masukan ke Prilly Latuconsina tentang Pengelolaan Keuangan Klub Sepak Bola

Erick pun memberi saran agar para pengelola menganjurkan warga untuk memilih menabungkan sampahnya. Menurutnya, kebiasaan menabung sangat positif. 

"Dibilang 'ayo nabung'. Bagus juga kalau mulai diajarin menabung," kata Erick. 

Dalam kesempatan tersebut, Erick juga membawa beberapa kardus bekas yang saat ditimbang berbobot 3 kilogram. Erick memilih menabungkannya, sehingga memiliki buku tabungan di Bank Sampah tersebut.

Erick juga memberikan bantuan berupa timbangan digital. Sebab, timbangan yang ada masih berbentuk gantungan, sehingga menyulitkan para pengelola yang sebagian besar ibu-ibu.

Baca Juga: Beri Saran Kelola Klub Bola, Erick Thohir Ingatkan Prilly Indonesia Beda dari Eropa dan Amerika

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI