Mengenal Pavia: Dunia Virtual Cardano dengan Fitur Adaptasi Karakter Asli Manusia

M Nurhadi Suara.Com
Selasa, 18 Januari 2022 | 13:26 WIB
Mengenal Pavia: Dunia Virtual Cardano dengan Fitur Adaptasi Karakter Asli Manusia
Dunia virtual Pavia (via Blockchainmedia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Metaverse pertama dengan ekosistem blockchain Cardano (ADA), Pavia, resmi dibuka secara umum pada tiga hari lalu. Pavia diambil dari nama kota tempat kelahiran pakar matematika Italia, Gerolamo Cardano yang namanya sendiri diadaptasi untuk blockchain terkait.

Pavia dipersiapkan untuk bersaing dengan dua dunia virtual yang telah rilis duluan yaitu Decentraland dan The Sandbox.

Cardano senantiasa menggunakan 'kode nama' yang berkaitan dengan matematika dunia. Seperti halnya Pavia yang merupakan nama provinsi kecil di Italia, tempat lahir Gerolamo Cardano. Matematikawan ini lahir pada 24 September 1501 dan wafat di Roma pada 21 September 1576.

Meski digadang-gadang sebagai pesaing dari decentraland, hingga kini, Pavia dianggap belum memiliki dasar yang lengkap karena NFT dan lapak virtual (land parcels) yang dimiliki pengguna belum bisa terhubung sepenuhnya. Namun demikian, Tim Pavia mengklaim ada 60 ribu tanah virtual yang sudah terjual.

Baca Juga: 5 Cara Menghasilkan Uang dari Sandbox

Mengutip Blockchainmedia, per 18 Januari 2022 ada lebih dari 8.300 pemilik tanah virtual di metaverse Pavia. Jumlah ini hasil penjualan awal, ketika proyek ini diluncurkan kali pertama pada Oktober 2021.

Kemudian, serupa dengan metaverse di Decentraland dan The Sandbox, tanah virtual ini bertenaga NFT alias non-fungible token.

Tapi patut diketahui, NFT ini disokong oleh standar Cardano NFT (CNFT). Setiap tanah memiliki nomor unik, berdasarkan koordinat di metaverse.

Ketiga, Pavia memiliki kerja sama dengan perusahaan Readyplayer.me yang dikenal sebagai perusahaan dengan produk utama yang memungkinkan pembuatan avatar yang lebih cerdas dan fleksibel berdasarkan wajah Anda sendiri. 

Perusahaan ini memiliki Avatar adalah salah satu komponen penting di metaverse untuk menampilkan tampilan visual setiap pengguna, lengkap dengan beragam atributnya.

Baca Juga: Cara Beli Tanah Virtual di Decentraland atau Dunia Digital, Pastikan Miliki Akun Wallet

Keempat, lewat penjualan tanah virtual perdana, Tim Pavia mengklaim sudah terjual total 60.000 unit.

Kelima, pada kuartal pertama tahun 2022, Tim Pavia bersiap membagikan token kripto PAVIA di DEX Cardano. Langkah airdrop ini untuk meningkatkan likuiditas native crypto Pavia.

Keenam, direncanakan hanya tersedia 100.000 tanah virtual (land parcels) dan siap dijual sepanjang tahun 2022 ini. Mengingat sudah 60.000 unit yang terjual sebelumnya, maka hanya tersisa sekitar 40 ribuan unit saja.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI