Jelang Akhir Pekan, IHSG Dibuka Naik Tipis ke Level 6.559

Jum'at, 24 Desember 2021 | 09:11 WIB
Jelang Akhir Pekan, IHSG Dibuka Naik Tipis ke Level 6.559
Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (24/5).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada pembukaan awal pra perdagangan menjelang akhir pekan di buka masuk zona hijau ke level 6.559 jika dibandingkan penutupan perdagangan kemarin sore di posisi 6.555.

Melansir data RTI, Jumat (24/12/2021), IHSG diawal perdagangan dibuka naik tipis 3,5 basis poin atau menguat 0,05 persen. Setelah dibuka tepat pukul 09:00 Wib laju IHSG terus merangkak naik hingga level 6.565 atau telah menguat 0,15 persen.

Sementara itu indeks LQ45 juga dibuka ikutan dibuka naik, pada awal pra perdagangan indeks ini menguat 1,3 basis poin atau 0,15 persen ke level 933.

Pada level tersebut IHSG telah ditransaksikan sebanyak 6,9 juta lembar saham dengan nilai mencapai Rp30 miliar dan volume transaksi mencapai 1,6 ribu kali.

Baca Juga: Kamis Pagi IHSG Dibuka Menguat ke Level 6.537

Sebanyak 154 saham menguat, 63 saham melemah dan 244 saham belum ditransaksikan.

CEO Indosurya Bersinar Sekuritas, William Surya Wijaya, mengatakan, IHSG menjelang libur natal terlihat masih akan menunjukkan pola penguatan terbatas dan memiliki potensi berada dalam rentang pergerakan positif.

"Namun menjelang pekan pendek yang merupakan pekan terakhir di penghujung tahun 2021 dimana terdapat pula peluang terjadinya koreksi wajar, hal tersebut tentunya dapat dimanfaatkan oleh investor untuk melakukan akumulasi pembelian dengan harapan capital gain hingga tahun mendatang," ujar William dalam risetnya, Jumat (24/12/2021).

William menambahkan, masih terjaganya fundamental perekonomian yang terlihat dari data perekonomian yang telah terlansir masih akan menjadi salah satu faktor yang menarik bagi investor untuk terus berinvestasi ke dalam pasar modal Indonesia.

William memprediksi IHSG melaju di rentang support 6.502 dan resistance 6.618.

Baca Juga: Kasus Positif COVID-19 Omicron Indonesia Bertambah, IHSG Ambruk Hari Ini

Ia merekomendasikan sejumlah saham, yaitu ASII, BBNI, ICBP, TLKM, SMGR, BBRI, AKRA, dan BSDE.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI