Setelah bertahun-tahun berjuang, pada tahun 1971 mereka menghasilkan sepatu latihan beban yang lebih ringan. Mereka memulai debut sepatu pelatihan mereka di U.S. Track & Field Trials tahun 1972.
Salah satu brand ambassador Nike, Steve Prefontaine membuat tujuh rekor Amerika dari 2.000 m ke 10.000 m selama periode 1969-1972.
Pada tahun 1979, Nike merilis Nike Air yangkemudian booming dan semakin mendorong pertumbuhan luar biasa Bike hingga melakukan Penawaran Umum Perdana pada akhir tahun 1980.
Tidak butuh waktu lama nama Nike dikenal di Amerika Serikat sampai akhirnya mereka memiliki slogan 'Just Do It' dan logo Nike 'Swoosh' njadi simbol yang umum dikenali di rumah tangga Amerika.
Pada tahun 1985, mereka melanjutkan untuk merancang sepatu tanda tangan untuk rookie NBA bernama Michael Jordan dan popularitasnya yang meningkat membuat penjualan Nike memecahkan rekor baru.
Dengan perkembangan cepat ini, Nike semakin dikenal usai bekerja sama dengan tim internasional seperti tim sepak bola Brasil, tim sepak bola pria dan wanita AS.
Mereka juga menyasar pegolf rookie Tiger Woods sebagai brand ambassador dengan jumlah konrak 5 juta dolar per tahun hingga menjadi sejarah yang terus dikenang.
Mereka mengembangkan Nike Shox pada tahun 2000 yang diterima dengan sangat baik di seluruh dunia. Saat ini Nike adalah kerajaan besar yang menggabungkan berbagai olahraga seperti tenis, baseball, sepak bola, kriket, dan atletik.
Keinginan Bill Bowerman untuk menemukan solusi yang lebih baik dan inovasi bisnis Phil Knight telah menjadikan Nike salah satu perusahaan yang paling menguntungkan dan dikenal di planet ini.
Baca Juga: 3 Hobi yang Bisa Jadi Ide Bisnis Saat Pandemi, Bisa Untung Sambil Hepi
Pada tahun 2012, pendapatan tahunannya mencapai lebih dari 24 miliar dolar. Nike mengakuisisi sejumlah perusahaan yang baru dirintis dan mereka juga telah menjual sebagian besar dari mereka. Salah satu perusahaan tersebut adalah Umbro.