Suara.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore ini cukup perkasa karena sepanjang perdagangan berada di zona hijau, dimana IHSG berakhir ditutup menguat 0,84 persen.
Mengutip data RTI, Selasa (7/12/2021) IHSG mendarat di posisi 6.602 dengan menguat 55 basis poin atau 0,84 persen.
IHSG bergerak dari batas bawah di level 6.573 hingga batas atas pada level 6.608 setelah dibuka pada level 6.575.
Investor melakukan transaksi senilai Rp14,1 triliun. Pada pasar reguler terjadi transaksi senilai Rp12,4 triliun. Pada sisi investor asing, tercatat melakukan aksi beli sebesar Rp3,7 triliun dan aksi jual sebesar Rp3,8 triliun.
Baca Juga: IHSG Dibuka Menghijau di Level 6.575
Sehingga investor asing tercatat jual bersih (net sell) sebesar Rp57,5 miliar.
Sebanyak 271 saham terpantau menguat, 251 saham melemah dan 148 saham tidak diperdagangkan sama sekali.
Saham-saham yang tergolong top gainer antara lain saham DNAR yang naik 68 point atau menguat 24,46 persen ke level 346. KOPI menguat 22,60 persen atau bertambah 130 point ke level 705.
Selanjutnya saham NICK menguat 20,90 persen atau naik 115 point ke level 665. CNTX menguat 19,20 persen atau naik 58 point ke level 360. BGTG yang naik 38 point atau menguat 16,96 persen ke level 262.
Sementara saham-saham yang tergolong top losser antara lain saham KUAS 14 point atau melemah 7,00 persen ke level 186. HITS melemah 6,97 persen atau koreksi 30 point ke level 400. BBSS terkoreksi 4 point atau melemah 6,89 persen ke level 54.
Baca Juga: Awal Pekan IHSG Ditutup Menguat Tipis 0,13 Persen ke Posisi 6.547
Selanjutnya saham MCAS turun 800 point atau melemah 6,88 persen ke level 10.825. GSMF melemah 28 point atau turun 6,86 persen ke level 380.
Di sisi lain, Indeks LQ45 tercatat menguat 1,19 persen ke level 950. Sedangkan, JII naik 0,30 persen ke level 564.