Suara.com - Mantan politisi dari Partai Hijau Inggris dan Wales yang juga menjabat Majelis London saat ini, rupanya tidak terlalu menyukai iklan kripto di transportasi umum.
Melalui akun Twitter miliknya, pria bernama Berry itu mengaku akan merekomendasikan Walikota London, Sadiq Khan agar melarang semua iklan kripto di jaringan transportasi kota, termasuk banyak layanan kereta api dan bus.
Hal ini ini makin keras disuarakan usai proyek token Floki Inu mengumumkan akan semakin gencar melakukan iklan di berbagai sistem transportasi umum London.
"Di mana iklan mengatakan ini benar-benar tidak diatur, Anda mungkin kehilangan semua uang Anda, mereka seharusnya berpikir dua kali,” kata Berry dalam sebuah wawancara dengan Guardian.
Baca Juga: Unggul Ranking, Inggris Pantang Remehkan San Marino demi Lolos Piala Dunia 2022
“Saya tidak berpikir iklan cryptocurrency harus ada di jaringan (transportasi)" lanjut dia.
London belakangan makin ramai dengan iklan kripto. Hal ini makin menguat usai proyek token HEX Richard Heart menargetkan iklan di berbagai surat kabar, transportasi umum, hingga acara olahraga.
Meski dunia saat ini tengah dilanda 'demam' kripto, Berry nampaknya makin khawatir dengan iklan besar-besaran proyek kripto hingga menyebabkan sejumlah besar warga London membeli token dan hanya sedikit investor yang mendapat untung dengan menjual kepemilikan mereka ketika harga naik.
Pada Mei lalu, Otoritas Standar Periklanan Inggris memblokir kampanye pasar kripto Luno dengan mengklaim pernyataan perusahaan dan menawarkan kemudahan berinvestasi dalam Bitcoin (BTC).
“Saya ingin membersihkan iklan dengan berbagai cara, termasuk menghapus iklan untuk mobil dan maskapai penerbangan,” kata Berry.
Baca Juga: Digital Asset Academy Resmikan Peluncuran Blockchain 5.0 Relictum.io
“Produk keuangan berisiko, seperti perjudian, adalah bagian dari kebijakan itu. Saya tidak ingin melarang cryptocurrency secara langsung dan tidak memiliki kekuatan untuk melakukannya,” sambung dia.
Ia juga mengklaim, dirinya tidak membenci kripto Floki namun hanya menyayangkan tiga kampanye iklan kripto di London.
Meski demikian, ia juga menyoroti fans Floki yang membanjiri dia dengan pesan yang menyudutkan.
Dalam kasus Floki, iklan tampaknya berkontribusi pada kenaikan harga token. Menurut data dari CoinMarketCap, harga token melonjak lebih dari 500% antara 26 Oktober dan 4 November 2021, ketika mencapai titik tertinggi sepanjang masa 0,0003406 dolar.