Suara.com - PT Modernland Realty Tbk segera meluncurkan produk Commercial Park yang berlokasi di Lot 8C Jakarta Business District, sebuah kawasan bisnis komersial (CBD) terbaru seluas 60 Ha yang dilengkapi berbagai fasilitas kegiatan bisnis serta berada di lokasi premium di Jakarta Garden City (JGC), Jakarta Timur.
Menurut rencana, acara peluncuran secara resmi Commercial Park Lot 8C Jakarta Business District @JGC akan diselenggarakan pada Sabtu, 20 November 2021 bertempat di New Sales Gallery Jakarta Garden City.
Produk Commercial Park Lot 8C Jakarta Business District @JGC ditawarkan kepada para investor yang berminat mengambil peluang investasi dan meraih keuntungan di township Jakarta Garden City yang terus dikembangkan menjadi Global City, sebuah kawasan hunian modern terbesar dan terlengkap di Jakarta Timur.
“Modernland Realty menawarkan kesempatan terbaik kepada para investor untuk ikut mengembangkan Jakarta Garden City menjadi Global City dengan memiliki commercial investment di Jakarta Business District,” ujar Helen Hamzah, Director Marketing Urban Development PT Modernland Realty Tbk ditulis Senin (15/11/2021).
Lebih lanjut Helen Hamzah menuturkan, ada beberapa pertimbangan mengapa pihak developer kembali memasarkan produk berupa Commercial Park Lot 8C Jakarta Business District @JGC.
Hal ini antara lain karena kebutuhan akan ruang komersial di Jakarta Garden City masih sangat tinggi seiring semakin terus berkembangnya dan bertambahnya jumlah penghuni Jakarta Garden City maupun kawasan sekitar.
Selain itu, minat menjadi entrepreneur atau pebisnis sukses juga sangat tinggi.
“Entrepreneur atau pebisnis menyukai membuka bisnis di kawasan township karena dirasa lebih menguntungkan. Pasalnya, township memiliki kelengkapan seperti infrastruktur dan fasilitas lebih baik serta populasi penduduk yang lebih besar sebagai captive market dari bisnis yang akan dikembangkan,” ujar Helen Hamzah.
Sejak dikembangkan pertama kali pada medio 2007 silam, Jakarta Garden City telah berkembang sangat progresif dengan intensifikasi pembangunan masif, baik itu hunian, komersial, hingga fasilitas lainnya.
Baca Juga: Billionaire Club Dongkrak Penjualan Modernland Realty di Masa Pandemi
Kini rumah yang telah terbangun di Jakarta Garden City telah mencapai 3.132 unit dan sudah dihuni sebanyak 1.575 kepala keluarga (KK). Diproyeksikan kedepan Jakarta Garden City akan dihuni sebanyak 50 ribu KK.