Suara.com - Aplikasi BPJSTKU merupakan aplikasi resmi dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan untuk mempermudah layanan secara online. Aplikasi ini dapat digunakan untuk pendaftaran kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan, cek saldo jaminan hari tua, dan lainnya.
Cara daftar aplikasi BPJSTKU sangat mudah. Dilansir dari website resmi BPJS Ketenagakerjaan, berikut langkah-langkahnya:
1. Unduh aplikasi BPJSTKU lewat Playstore atau Appstore.
2. Apabila belum memiliki akun maka pilih menu Buat Akun di beranda.
3. Pilih jenis kewarganegaraan pekerja.
4. Lalu pilih Ya, Saya sudah daftar apabila sudah tercatat sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.
5. Pilih jenis kepesertaan, misalnya Penerima Upah untuk karyawan.
6. Masukan data yang diminta seperti NIK, nomor kartu BPJS Ketenagakerjaan, nama lengkap, dan tanggal lahir, kemudian klik Selanjutnya.
7. Masukan email dan nomor telepon yang sudah didaftarkan.
Baca Juga: BPJS Kesehatan Ajak Seluruh Pihak Jaga Keberlangsungan JKN-KIS
8. Isi kode verifikasi yang dikirimkan, lalu buat kata sandi.