Prudential Tetap Komitmen Beri Proteksi Nasabah di Masa Pandemi

Rabu, 03 November 2021 | 15:24 WIB
Prudential Tetap Komitmen Beri Proteksi Nasabah di Masa Pandemi
Asuransi Prudential. [prudential.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perusahaan Asuransi Prudential Indonesia berkomitmen memberikan proteksi yang maksimal di masa Pandemi Covid-19. Prudential ke depannya akan fokus mendengarkan, memahami, dan mewujudkan kebutuhan perlindungan masyarakat Indonesia.

Chief Marketing & Communications Officer Prudential Indonesia Luskito Hambali mengatakan, perusahaan selalu mengupayakan masyarakat Indonesia mendapatkan proteksi yang optimal.

"Untuk itu, kami terus memberikan motivasi dan inspirasi agar masyarakat Indonesia selalu menerapkan gaya hidup sehat sehingga bisa mendapatkan hidup yang lebih berkualitas," ujar Luskito dalam konferensi pers yang ditulis Rabu (3/11/2021). 

Di tengah krisis yang masih mengancam, asuransi dijadikan sebagai kebutuhan esensial yang dapat memberikan peace-of-mind.

Baca Juga: Keluhan Wanda Hamidah Soal Asuransi Kesehatan Selesai, Begini Penjelasan Prudential

Menariknya, disebutkan pula bahwa konsumen kini memiliki preferensi tertentu dalam memilih fasilitas produk asuransi. Mereka cenderung memilih produk yang dapat mendukung gaya hidup sehat dan meningkatkan kesejahteraan kualitas hidup .

Menjawab kebutuhan konsumen yang kian dinamis dan berkembang, Prudential Indonesia tak henti melahirkan berbagai inovasi, termasuk solusi perlindungan berbasis Syariah. 

Dalam setahun terakhir, perusahaan menghadirkan solusi perlindungan Asuransi Jiwa PRUWarisan yang dapat dioptimalkan sebagai harta warisan bagi orang tersayang, serta Asuransi Jiwa Syariah PRUCerah dengan manfaat dana pendidikan dan manfaat bebas kontribusi, termasuk yang disebabkan oleh kondisi kritis, untuk cerahnya masa depan buah hati. 

Perwujudan perlindungan bagi nasabah juga dibuktikan melalui pembayaran klaim dan manfaat polis asuransi yang telah dilakukan oleh Prudential Indonesia yang jumlah keseluruhan sudah mencapai sebesar Rp8,1 triliun selama Januari sampai dengan Juni 2021 .

Dalam menegaskan komitmen Delighting Customers, Prudential Indonesia juga secara konsisten memotivasi masyarakat menerapkan gaya hidup sehat, seperti melalui Pulse by Prudential (Pulse).

Baca Juga: Prudential Akhirnya Mau Cover Biaya Pengobatan Anak Wanda Hamidah

Pulse merupakan aplikasi all-in-one yang membantu masyarakat mencegah datangnya penyakit, menunda penyakit menjadi semakin buruk, hingga mendapatkan perlindungan asuransi, seperti Asuransi Jiwa Kumpulan Syariah PRUTect Care.

Produk sederhana berbasis digital yang sangat terjangkau tersebut memberikan perlindungan menyeluruh yang dapat diakses secara mudah melalui Pulse.

"Tidak hanya itu, kami terus mengambil peran aktif mendukung pemerintah menangani pandemi COVID-19, seperti dengan memberikan santunan pascavaksinasi, memudahkan klaim isolasi mandiri, serta memungkinkan pembelian polis tanpa masa tunggu untuk perawatan Covid-19," kata Luskito. 

"Pengalaman sepanjang 26 tahun ini juga menandakan bahwa kami tidak akan berhenti sampai di sini. Langkah kami akan terus berlanjut. Kami berkomitmen untuk terus mendampingi seluruh masyarakat Indonesia di setiap tahapan hidup mereka, dalam kondisi apa pun, agar mereka dapat hidup lebih sehat dan sejahtera, dan kelak mendapatkan yang terbaik dalam kehidupannya," kata Luskito.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI