Ekonomi Syariah Mulai Bergeliat, Untung BSI (BRIS) Naik 37 Persen

M Nurhadi Suara.Com
Jum'at, 29 Oktober 2021 | 15:39 WIB
Ekonomi Syariah Mulai Bergeliat, Untung BSI (BRIS) Naik 37 Persen
(Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Bank Syariah Indonesia Tbk atau BSI optimis ekonomi khususnya syariah akan segera membaik usai wabah COVID-19 tertangani dengan baik. Hal ini ditandai potensi BSI yang hingga kini terus membaik.

Untuk informasi, pada kuartal III 2021, emiten saham berkode BRIS itu mencetak laba bersih sebesar Rp2,26 triliun, naik 37,01 % secara year on year (YoY). Pembiayaan yang disalurkan pun mampu tumbuh sekitar 7,38% yoy yang mencapai Rp163,32 triliun.

"Pertumbuhan kinerja BSI menggambarkan pula optimisme masyarakat bahwa kondisi ekonomi berangsur membaik setelah terpukul pandemi Covid-19. Oleh karena itu, pihaknya bertekad menjaga momentum pemulihan ekonomi ini dengan pelayanan prima bagi nasabah," ujar Direktur Utama BSI Hery Gunardi.

Ia melanjutkan, bank syariah terbesar di Tanah Air itu juga turut berperan dalam penyaluran program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) Tahap 2.

Baca Juga: Naik 592,11Persen, Sawit Sumbermas Sarana Raih Laba Bersih Rp 696,33 M pada Semester I

Hingga Oktober 2021 BSI telah merealisasikan program PEN sebesar Rp4,5 triliun, atau me-leverage 1,5 kali dari dana PEN yang diterima sebesar Rp3 triliun. Dana sebesar itu disalurkan BSI kepada lebih dari 18 ribu nasabah.

 “Hal ini merupakan wujud nyata komitmen kami untuk turut serta mendorong pemulihan ekonomi nasional. Sehingga masyarakat merasakan betul kehadiran pemerintah dan BSI dalam hal ekonomi untuk ikut secara aktif memberikan solusi atas masalah karena pandemi ini. Harapannya, optimisme masyarakat kembali bertumbuh dan ekonomi kembali membaik,” pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI