Suara.com - Maskapai Garuda Indonesia buka suara terkait dengan tudingan Serikat Karyawan Garuda (Sekarga) di mana Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra memakai fasilitas kantor untuk berlibur ke Amerika Serikat.
Vice President Corporate Secretary & Investor Relations Garuda Indonesia Mitra Piranti membenarkan, Direktur Utama berkunjung ke Amerika Serikat dalam rangka untuk menghadiri IATA Annual General Meeting and World Air Transport Summit 2021.
Dalam pertemuan itu, mengumpulkan pimpinan maskapai global guna membahas berbagai tantangan industri penerbangan di masa pandemi.
Namun, agenda tersebut secara khusus memang direncanakan untuk dihadiri secara langsung oleh Direktur Utama Irfan Setiaputra pada masa cuti tahunan yang telah mendapatkan persetujuan sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan juga telah disampaikan kepada Kementerian BUMN RI.
Baca Juga: Ngadu Ke Mahfud, Serikat Karyawan GIAA Tolak Garuda Indonesia Dimatikan
"Berkenaan dengan hal tersebut, maka seluruh biaya yang timbul ditanggung secara pribadi," ujar Mitra dalam keterangannya, Kamis (28/10/2021).
Selain menghadiri forum IATA Annual General Meeting and World Air Transport Summit 2021, lanjut Mitra, pada kesempatan tersebut Dirut juga turut meluangkan waktu untuk mengagendakan 15 pertemuan dengan sejumlah mitra strategis Garuda seperti pihak manufaktur, lessor, airline partner, hingga financial advisor dalam kaitan diskusi percepatan proses restrukturisasi Perusahaan.
"Beliau juga menyempatkan diri bertemu dengan partner kargo dan ground handling di Amsterdam untuk mendiskusikan fokus peningkatan layanan kargo dari Amsterdam menuju Indonesia," kata dia.
Sebelumnya, ada pernyataan dari Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Serikat Karyawan Garuda Indonesia Dwi Yulianta menuding Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra yang menggunakan fasilitas kantor untuk kepentingan pribadi.
Tudingan Sekarga ini, setelah mendapatkan informasi terkait adanya penerbitan kartu member Garuda Miles Platinum VIP terhadap keluarga direktur utama anak, menantu, dan cucu.
Baca Juga: Pilot Garuda Indonesia Tak Terima soal Tudingan ke Irfan Setiaputra
Maka dari itu, Dwi meminta Kementerian BUMN agar membuat tim investigasi atas perlakuan Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra tersebut. Tudingan ini pun dilayangkan Sekarga dalam sepucuk surat yang dikirimkan ke Menteri BUMN Erick Thohir.
"Mengingat pentingnya Good Corporate Governance (GCG) dan Core Value AKHLAK Kementerian BUMN dan terkait hal tersebut di atas sudah menjadi polemik serta banyaknya pertanyaan-pertanyaan dari pihak karyawan yang disampaikan kepada kami sebagai pengurus Serikat Pekerja, maka kami memohon kiranya Bapak Menteri BUMN dapat membentuk tim investigasi," tulis Dwi dalam surat tersebut.