Pandemi Bikin Orang Ketagihan Investasi, BEI Catat 6,2 Juta Investor Saham

Kamis, 14 Oktober 2021 | 12:14 WIB
Pandemi Bikin Orang Ketagihan Investasi, BEI Catat 6,2 Juta Investor Saham
Bursa Efek Indonesia (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Inarno Djajadi mengungkapkan tren penambahan jumlah investor saham atau identitas tunggal investor (SID) di pasar modal terus meningkat meski adanya pandemi Covid-19.

Dari catatannya saat ini ada sekitar 6,2 juta SID yang terdaftar di Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI).

"Berdasarkan data KSEI per 31 September 2021, SID pasar modal Indonesia telah mencapai lebih dari 6,2 juta SID, termasuk di dalamnya adalah 2,9 juta SID saham," kata Inarno dalam pembukaan Capital Market Summit & Expo secara virtual, Kamis (14/10/2021).

Diakui Inarno saat ini literasi serta edukasi pasar modal terus digencarkan oleh Self-Regulatory Organization (SRO)
sebagai upaya untuk meningkatkan jumlah investor pasar modal di Indonesia yang berdampak bagi upaya pemerintah guna mendorong pemulihan ekonomi nasional.

Baca Juga: Surat Utang Negara Masih Punya Pesona, Nilai Lelang Capai Rp50,14 Triliun

"Jumlah investor daham atau single investor identification (SID) baru terus mengalami peningkatan dalam 8 bulan terakhir di tahun 2021 dan telah mencapai rekor baru, yaitu sebanyak 1 juta investor saham baru," katanya.

Sehingga kata dia tahun 2021 menjadi tahun yang penuh dengan harapan pemulihan ekonomi nasional juga di sektor pasar modal dan ini tercermin dari tingginya aktivitas perdagangan di BEI dalam 3 bulan terakhir.

Berdasarkan data KSEI per 30 September 2021, jumlah investor pasar modal Indonesia telah mencapai lebih dari 6.287.350 SID, termasuk di dalamnya adalah 2,9 juta SID saham. Di sisi lain per tanggal 30 September 2021, saat ini telah terdapat 750 perusahaan tercatat di BEI dengan penambahan baru sebanyak 38 perusahaan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI