Suara.com - Istilah manajemen pasti sering Anda dengar. Namun sebenarnya apa itu manajemen? Apa tujuannya? Mengapa manajemen begitu penting dalam sebuah perusahaan?
Berikut adalah ulasan tentang definisi manajemen dan tujuannya. Mari simak agar anda lebih paham tentang manajemen.
Definisi Manajemen
Secara etimologi, manajemen bermakna seni untuk mengatur dan melaksanakan, kata yang diambil dari bahasa Perancis kuno ini juga dapat dimaknai sebagai proses perencanaan, koordinasi dan juga pemanfaatan sebuah sumber daya untuk dapat mencapai sebuah tujuan secara efektif dan efisien.
Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 20 Telah Resmi Dibuka, Manfaatkan 800 Ribu Kuota yang Diberikan!
Definisi Manajemen Menurut Ahli
Adapun definisi manajemen menurut para ahli sebagai berikut:
1. Mary Parker Follett
Menurut Mary Parker Follet, manajemen adalah seni menyelesaikan tugas melalui perantara. Menurutnya, manajemen bisa diartikan sebagai sebuah aktivitas yang dilakukan oleh seorang manajer yang mengarahkan bawahannya atau orang lain dalam menyelesaikan suatu pekerjaan agar tujuan dapat tercapai.
2. George Robert Terry
Baca Juga: Jadi Lebih Produktif, 3 Tips Memanfaatkan Waktu dengan Bijak
Sementara itu, menurut George Robert Terry, manajemen diartikan sebagai proses khas dari beberapa tindakan, yaitu perencanaan, pengorganisasian, penggerakkan, serta pengawasan. Semua tindakan ini bertujuan untuk mencapai target dengan menggunakan sumber daya yang ada.
3. Ricky W. Griffin
Selain itu, ada pendapat dari Ricky W. Griffin bahwa manajemen adalah proses perencanaan, pengorganisasian, koordinasi, dan kontrol pada sumber daya supaya tujuan tercapai secara efektif dan efisien. Dalam hal ini, tujuan tersebut tercapai sesuai dengan planning sembari dilakukan dengan cermat, tepat waktu, dan terorganisasi.
4. Lawrence A. Appley
Namun berbeda dengan ahli lainnya, Lawrence A. Appley beranggapan bahwa manajemen sebagai keahlian dalam membangkitkan orang lain atau kelompok agar bersedia melakukan suatu pekerjaan.
5. Hilman
Sedangkan Hilman mengartikan manajemen sebagai fungsi mencapai suatu target melalui perantara dan disertai dengan pengawasan agar tujuan dapat tercapai bersama.
Menyadur dalam buku Pengantar Manajemen : Teori dan Aplikasi yang ditulis oleh Roni Angger Aditama terdapat beberapa poin yang menjelaskan tentang pengaplikasian manajemen di dalam sebuah perusahaan, yakni:
1. Planning
Tujuan pertama adalah untuk melakukan perencanaan, umumnya hal ini diterapkan dalam sebuah perusahaan untuk dapat menjalankan aktivitasnya. Tujuannya adalah untuk meminimalisir resiko maupun kesalahan pengambilan keputusan.
2. Organizing
Tujuan yang kedua adalah untuk mengatur atau mengorganisir sumber daya yang dimiliki untuk dapat mencapai tujuan perusahaan.
3. Actuating
Actuating atau pelaksanaan adalah proses eksekusi atau pengimplementasian seluruh rencana maupun ide yang sebelumnya sudah disusun oleh perusahaan.
4. Controlling
Tujuan yang keempat adalah untuk melakukan controlling atau pengendalian, pada dasarnya keempat tujuan manajemen yang sudah dijelaskan di atas memiliki korelasi satu sama lain. tentunya dengan tujuan untuk membantu sebuah perusahaan dalam mencapai tujuannya.
Demikian adalah ulasan tentang definisi manajemen tujuannya pada sebuah perusahaan, semoga dapat memberikan wawasan pengetahuan baru untuk anda tentang pentingnya menerapkan manajemen di dalam perusahaan.
Kontributor : Dhea Alif Fatikha