Hal ini juga turut didiampaikan oleh Fary Djemy Francis (Komisaris Utama) Asabri, layanan terbaik bagi peserta merupakan prioritas bagi PT ASABRI (Persero) sebagai wujud tanggung jawab PT ASABRI (Persero) dalam mengemban Amanah bagi Prajurit TNI dan Anggota Polri serta ASN Kemhan/Polri.
"Saat ini proses pengurusan santunan kepada ahli waris telah diserahkan kepada ahli waris. Semoga santunan yang diberikan dapat bermanfaat bagi keluarga ahli waris,” imbuhnya.
“Kami memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada PT ASABRI (Persero) atas layanan yang sangat cepat dalam pengurusan administrasi bagi 4 prajurit terbaik BRIGIF-22/OTA MANASA yang gugur sehingga para ahli waris dapat segera menerima santunan,” kata Mayjen TNI Wanti W.F Mamahit, Pangdam XIII/Merdeka.
Gugurnya 4 (empat) Prajurit TNI BRIGIF-22/OTA MANASA disebabkan oleh penyerangan kelompok bersenjata di Pos Koramil Kabupaten Maybrat, Papua Barat pada 2 September 2021 lalu. Semoga prajurit-prajurit terbaik bangsa selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Esa dalam menjalankan tugasnya menjaga NKRI.