Cara menggunakan rekening Paypal di Indonesia umumnya tak berbeda dengan di negara-negara lain. Agar bisa menggunakan Paypal, pertama install akun paypal atas nama pribadi. Anda juga harus memiliki sejumlah dana di dalamnya untuk keperluan transaksi.
Di Indonesia sendiri, Paypal sedikit sulit untuk dimiliki, sebab nasabah harus memiliki kartu kredit terlebih dahulu sebelum dapat mengakses Paypal. Pasalnya akun Paypal harus terverifikasi menggunakan kartu kredit sebelum digunakan.
Sementara, kepemilikan kartu kredit di Indonesia juga terbilang sulit. Ada kebijakan bank yang harus dipenuhi sebelum nasabah meneken kebijakan pembukaan kartu kredit.
Penggunaan kartu kredit dalam akun Paypal memiliki peran yang krusial. Pasalnya untuk semua bank lokal di Indonesia tidak ada yang memberikan layanan penyetoran atau penambahan dana ke dalam akun Paypal. Sehingga, dana harus diambil dari kartu kredit yang dimiliki.
Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni