Hati-hati Penipuan Mengatasnamakan BCA, Tabungan Bisa Jebol

Iwan Supriyatna Suara.Com
Senin, 06 September 2021 | 07:28 WIB
Hati-hati Penipuan Mengatasnamakan BCA, Tabungan Bisa Jebol
Mesin ATM BCA di kantor cabang Palmerah, Jakarta Barat. [Suara.com/Adhitya Himawan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Masyarakat diminta berhati-hati dengan maraknya penipuan mengatasnamakan Bank BCA. Modus penipuan mengatasnamakan Bank BCA makin marak belakangan ini, terutama telepon dari nomor palsu seperti + 6221-1500888 / 021-500888, dan sebagainya.

Para penipu bisa menggunakan aplikasi Fake Caller. Penipuan ini bisa dihindarkan dengan tiga cara berikut ini:

Pertama, jangan pernah mengangkat telepon dari nomor mencurigakan, meskipun terlihat mirip dengan nomor resmi call centre. Sebaiknya teman-teman tidak save nomor Halo BCA pada kontak di handphone, sehingga bisa melihat nomor telepon yang masuk apakah benar nomor resmi Halo BCA 1500888 tanpa ada embel-embel +62, 021, atau apapun.

Kedua, jika mengangkat telepon dari nomor yang tidak dikenal lalu penelpon memberikan informasi adanya aktivitas mencurigakan pada kartu kredit / rekening / mobile banking milik Anda, tetap tenang dan jangan panik.

Baca Juga: Jual Kisah Sedih Nenek Tunawisma di Media Sosial, Akun Ini Diduga Gelapkan Donasi

Kalau Anda melayani maka kartu kredit, debit/ATM, dan tabungan Anda bisa jebol. Jadi, segera matikan telepon tersebut.

Sekali lagi disampaikan, BCA tidak pernah minta data-data seperti PIN ATM, nomor kartu ATM, PIN mobile banking, CVV Kartu Kredit, OTP dan data pribadi lainnya karena #DatamuRahasiamu!

Ketiga, jika menemukan aktivitas mencurigakan seperti yang dijelaskan di atas, segera hubungi Halo BCA di 1500888; Twitter @HaloBCA; Email: [email protected]; atau WhatsApp Bank BCA 08111500998.

Mari kita sama-sama mengingatkan orang-orang terdekat & sekitar untuk tidak mudah tertipu oleh para penipu dengan menjalankan 3 cara di atas. Dengan begitu, teman-teman telah menjadi agent of change pencetak Generasi #AntiModus!

Baca Juga: Polda DIY Bongkar Kasus Penipuan Siber Jaringan Internasional, 1 WNA Masih Buron

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI