Rombak Jajaran Pengurus, Matahari Berhasil Catat Keuntungan

M Nurhadi Suara.Com
Jum'at, 27 Agustus 2021 | 17:55 WIB
Rombak Jajaran Pengurus, Matahari Berhasil Catat Keuntungan
Pengunjung berburu pakaian yang diobral di Matahari Pasaraya Manggarai, Jakarta, Sabtu (16/9).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perombakan anggota dewan komisaris dan direksi PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) digelar usai RUPST merujuk pada keputusan pemegang saham pada Jumat (27/8/2021).

Ada tiga nama baru dalam dewan komisaris, diantaranya Andy Adhiwana (komisaris), Bianca Cheo Hui Hsin (komisaris independen), dan David Fernando Audy (komisaris independen). 

Sementara itu, ada dua nama baru dalam daftar direksi, yakni Miranti Hadisusilo dan Herni Dian Anggreani yang masing-masing menjabat sebagai direktur independen. 

"Perubahan ini disetujui oleh para pemegang saham Matahari untuk mendukung perusahaan dalam melanjutkan strategi transformasi dan pertumbuhan Matahari di tahun 2021 dan seterusnya," kata manajemen, dikutip dari Warta Ekonomi.

Berikut ini adalah daftar pengurus Matahari, terhitung sejak disetujuinya keputusan pada RUPST.

Dewan Komisaris

Presiden Komisaris: Monish Mansukhani

Wakil Presiden Komisaris Independen: Roy Nicholas Mandey

Komisaris: Andy Adhiwana

Baca Juga: Heboh Anak Artis Disebut Jadi Komisaris BUMN, Hutama Karya Beri Klarifikasi

Komisaris: Adrian Suherman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI