Suara.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) bakal kembali menyediakan kapal untuk isolasi terpusat dan terapung (isoter) bagi pasien Covid-19. Setelah di Makassar, kali ini kapal isoter akan tersedia di Lampung dan Bangka Belitung (Babel).
Direktur Jenderal Perhubungan Laut Kemenhub Agus Purnomo menerangankan, saat ini Kemenhub dengan PT Pelni (Persero) telah mempersiapkan penempatan kapal isoter di lima wilayah, yakni di Bitung, Minahasa Utara, Medan, Sorong, dan Jayapura.
"Di Lampung sedang disiapkan terus dalam waktu dekat lagi tambah akan ada di Babel," kata Agus dalam sebuah Webinar, Kamis (19/8/2021).
Mantan Bos PT INKA ini menuturkan, kapal-kapal yang digunakan untuk isoter merapakan kapal-kapal milik Pelni yang masuk dalam program subsidi dari pemerintah.
Baca Juga: Hari Ini, Positif Covid-19 RI Tambah 22.053 Orang, Angka Kematian Tembus 1.492 Jiwa
Agus melanjutkan, kapal-kapal yang dijadikan isoter adalah armada yang tidak dioperasikan sementara waktu.
"PPKM level 3 dan 4 orang masih belum bisa bergerak sehingga kapal Pelni, kapal-kapal yang disubsidi ini, ada port stay kemudian diinisiasi oleh Pak Walikota Makassar awalnya," jelas Agus.
Agus menambahkan, Kemenhub juga tidak menutup kemungkinan untuk menggunakan kapal-kapal perintis untuk dijadikan kapal isoter.
"Nanti juga mungkin kalau ada daerah yang tidak terlalu besar kebutuhannya disiapkan kapal-kapal perintis yang juga port stay untuk mendukung isolasi terpusat terapung," tutur Agus.
Sebelumnya pertengahan bulan Juli lalu Menhub sudah membantu satu unit kapal ke Makassar yakni KM Umsini, sehingga seluruhnya berjumlah lima kapal, kata Kepala PT Pelni Jayapura Whendy Imkotta kepada Antara, di Jayapura.
Baca Juga: Pemerintah Didesak untuk Menjamin Semua Pembiayaan Pasien Covid-19
Dijelaskannya, untuk KM Tidar dijadwalkan tiba di pelabuhan Jayapura Sabtu (14/8), mendatang dan setibanya akan langsung dibenahi sebelum digunakan sebagai tempat isolasi terpusat bagi pasien COVID-19.
Kemungkinan pekan depan baru dioperasionalkan secara penuh setelah berbagai persiapan selesai dilakukan.
Belum dipastikan berapa lama kapal tersebut digunakan sebagai tempat isolasi terpusat COVID-19, kata Imkotta. Kapal tersebut nantinya berada di perairan Jayapura.
Lima kapal Pelni yang dijadikan tempat isolasi terpusat adalah KM Tatamailau di Bitung, KM Sirimau di Sorong, KM Bukit Raya di Medan, KM Tidar di Jayapura dan KM Umsini di Makassar.