Anak Usaha Modernland Realty Mulai Serah Terima di Jakarta Garden City

Senin, 09 Agustus 2021 | 14:56 WIB
Anak Usaha Modernland Realty Mulai Serah Terima di Jakarta Garden City
Cluster New Shinano Precast.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Mitra Sindo Sukses, anak usaha PT Modernland Realty Tbk mulai melakukan serah terima perdana rumah di cluster New Shinano Precast yang berada di Jakarta Garden City ke konsumen.

Serah terima rumah dilakukan lebih cepat dari biasanya karena rumah menggunakan material berteknologi precast sehingga pengerjaan pembangunan rumah menjadi jauh lebih cepat.

Technical Director Urban Development Modernland Realty, Feriyawati Surja mengatakan, kunci sukses kecepatan pembangunan rumah New Shinano Precast karena menggunakan material Facade dan Struktural Precast M Panel lansiran PT Modern Panel Indonesia, yaitu berupa dinding struktural yang diproduksi dengan material full beton secara pabrikasi atau sistem pracetak.

Dengan demikian pengerjaan New Shinano Precast lebih cepat dibanding rumah konvensional yang rata-rata membutuhkan waktu 12 bulan hingga 18 bulan.

Baca Juga: Kota Modern Bersama Polsek Tangerang Gelar Vaksinasi Merdeka

Adapun, tahapan pembangunan yang dilakukan meliputi pembangunan pondasi, pemasangan prescast, MEP serta arsitektural.

"Pandemi secara tidak langsung telah memaksa para pelaku usaha, termasuk developer untuk beradaptasi dalam memasarkan produknya secara kreatif, salah satunya memanfaatkan teknologi precast yang telah diaplikasikan pada hunian New Shinano Precast Jakarta Garden City," ujar Feriyawati dalam keterangannya, Senin (9/8/2021).

Feriyawati menuturukan, Modernland Realty ingin menjadi pioneer atau developer terdepan di Indonesia yang mengusung teknologi precast dalam setiap pembangunan portofolionya karena memiliki banyak keunggulan.

Keunggulan tersebut, antara lain, dinding dapat langsung dilakukan pengecatan, pengerjaan dinding bangunan lebih cepat, tidak terjadi retak rambut, permukaan rata dan halus, lebih kokoh, low maintenance, thermal insulation, tahan terhadap kebocoran, lebih kedap suara, juga tahan gempa.

"Untuk itu di masa mendatang, kami akan semakin memperbanyak penggunaan teknologi precast pada setiap proyek properti yang dikembangkan Modernland Realty," imbuh Feriyawati.

Baca Juga: Jakarta Garden City Bersama Alumni Akpol 91 Bagikan Paket Sembako

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI