Pendapatan Negara 6,5 Persen Lebih Tinggi Dibanding Tahun Lalu

Rabu, 26 Mei 2021 | 12:52 WIB
Pendapatan Negara 6,5 Persen Lebih Tinggi Dibanding Tahun Lalu
Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara. (Suara.com/Fadil)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Suahasil Nazara menjelaskan bahwa pendapatan negara hingga 30 April 2021 sebesar Rp 585 triliun atau 6,5 persen lebih tinggi dibandingkan 30 April tahun lalu.

“Penerimaan pajaknya masih negatif tapi sudah mengecil. Negatifnya hanya minus 0,5 persen growth-nya, sementara kepabean dan cukai lebih tinggi 36,5 persen dari tahun lalu. Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) lebih tinggi 14,9 persen tumbuhnya dibandingkan tahun lalu,” ujar Wamenkeu secara daring pada Konferensi Pers APBN Kita, ditulis Rabu (26/5/2021).

Belanja negara terus digulirkan untuk membantu pemulihan ekonomi. Total belanja negara naik menjadi Rp723 triliun pada 30 April 2021 dari yang sebelumnya Rp 623,9 triliun pada tanggal 30 April 2020.

“Berarti tahun ini belanja negara tumbuh 15,9 persen dibandingkan tahun 2020,” kata dia.

Baca Juga: Sri Mulyani Targetkan Pendapatan Negara di 2022 Tembus Rp 1.895 Triliun

Di sisi lain, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyampaikan kondisi sisa lebih pembiayaan anggaran (SILPA) pada April 2021 sebesar Rp 254,19 triliun. Angka ini mencukupi untuk akselerasi kebutuhan belanja negara dan kebutuhan pembiayaan yang cukup besar pada Mei 2021.

“SILPA kita memang tinggi tapi ini karena buffer yang carry over dan juga karena kebutuhan belanja, serta strategi pembiayaan karena antisipasi adanya kenaikan inflasi yang terjadi di Amerika Serikat yang berpotensi menimbulkan ketidakpastian di dalam pembiayaan kita,” ujar Sri Mulyani. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI