Masih Dalam Tekanan, IHSG Dibuka Naik Tipis di Level 5.836

Selasa, 18 Mei 2021 | 09:30 WIB
Masih Dalam Tekanan, IHSG Dibuka Naik Tipis di Level 5.836
Wartawan memotret di dekat monitor pergerakan harga saham di Gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (23/10). [Suara.com/Arya Manggala]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada awal pra perdagangan hari ini dibuka menguat ke posisi 5.836 dibandingkan penutupan perdagangan kemarin di level 5.833.

Melansir data RTI, Selasa (18/5/2021) IHSG diawal pra perdagangan dibuka naik tipis 2,2 basis poin dengan menguat 0,04 persen menuju level 5.836.

Setelah dibuka tepat pukul 09:00 Wib IHSG terus merangkak naik hingga level 5.842 atau menguat 8,4 basis poin dengan menguat 0,14 persen.

Sementara itu indeks LQ45 juga dibuka dengan menguat tipis, pada awal pra perdagangan indeks ini naik naik 0,9 basis poin atau 0,10 persen ke level 870.

Baca Juga: Dalam Sepekan Terakhir, IHSG Terkoreksi 1,12 Persen

Pada level tersebut IHSG telah ditransaksikan sebanyak 13 juta lembar saham dengan nilai mencapai Rp 56 miliar dan volume transaksi mencapai 2,6 ribu kali.

Sebanyak 139 saham menguat, 34 saham melemah dan 200 saham belum ditransaksikan.

CEO Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya mengatakan tekanan terhadap pasar modal tanah air belum juga akan berakhir.

IHSG kata dia masih akan bergerak melemah hingga beberapa waktu mendatang.

"Jika support level terdekat tidak mampu dipertahankan maka IHSG masih akan terkoreksi hingga beberapa waktu mendatang," kata William dalam analisanya.

Baca Juga: IHSG Hari Ini Diprediksi Menguat Tipis Efek Kabar Positif Dari AS

Menurutnya, IHSG masih akan berada di bawah level 6.000. Tepatnya, William memproyeksi indeks bergerak dalam rentang support 5.801 dan resistance 5.978.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI