Suara.com - Momen lebaran sebenarnya adalah waktu yang pas untuk berbisnis karena sudah dapat dipastikan besar cuannya. Berikut beberapa ide bisnis Ramadhan yang dapat anda lakukan.
Bulan Ramadhan sudah memasuki minggu ke 2, yang artinya dalam hitungan hari kita akan menyambut bulan Syawal. Setelah sudah kurang lebih kita menjalani ibadah puasa selama 20 hari sesaat lagi umat Muslim di seluruh dunia akan merayakan hari kemenangan Idul Fitri.
Bagi sebagian orang mungkin momen Idul Fitri digunakan untuk membeli barang-barang baru maupun sekedar berkumpul dengan keluarga, tapi perlu anda ketahui bahwa karena di Indonesia mayoritasnya adalah pemeluk Agama Islam maka seluruh umat Muslim akan melebur dalam euforia tersebut.
Ide Bisnis Ramadhan
Berikut adalah beberapa ide bisnis yang dapat anda lakukan saat memasuki bulan Ramadhan:
1. Busana Muslim Lebaran
![Calon pembeli memilih jilbab di Pasar Tanah Abang, Jakarta, Minggu (5/5). [Suara.com/Muhaimin A Untung]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/05/05/68369-busana-muslim-jelang-ramadhan.jpg)
Ide bisnis yang pertama adalah dengan berjualan pakaian lebaran, umumnya di Indonesia momen lebaran selalu diidentikan dengan baju baru. Oleh karena itu sebagai pebisnis sudah seharusnya anda dapat melihat ini sebagai momentum untuk mulai berjualan pakaian lebaran.
2. Jajanan Takjil
Ide bisnis selanjutnya adalah dengan berjualan jajanan takjil, pada bulan Ramadhan sudah menjadi budaya di Indonesia ketika sudah mendekati waktu berbuka maka orang-orang yang berpuasa akan berbondong-bondong untuk mencari jajanan takjil. Umumnya jajanan-jajanan takjil banyak ditemui pada pasar Ramadhan yang ada pada daerah anda masing-masing
Baca Juga: Suasana Sholat Jumat Terakhir Bulan Ramadhan di Masjid Istiqlal
3. Catering Buka Puasa dan Sahur