Sri Mulyani Optimis Indonesia Bisa Cetak 500 Ribu Eksportir di 2030

Selasa, 20 April 2021 | 11:48 WIB
Sri Mulyani Optimis Indonesia Bisa Cetak 500 Ribu Eksportir di 2030
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. (Suara.com/Muhammad Yasir)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati optimistis Indonesia bisa menghasilkan sekitar 500 ribu eksportir baru hingga 2030 mendatang.

Dia beralasan perhatian besar yang dilakukan pemerintah terhadap kegiatan yang mendukung ekspor, seperti iklim investasi, produktivitas hingga inovasi yang telah diharapkan mampu mencapai target tersebut.

"Saya optimis 500 ribu eksportir baru akan dapat tercipta sesuai dengan harapan," kata Sri Mulyani dalam webinar bertajuk Konfrensi 500K Eksportir Baru, Selasa (20/4/2021).

Dengan berbagai upaya dan instrumen yang telah diciptakan oleh pemerintah, makin membuat daya saing ekonomi Indonesia meningkat.

Baca Juga: Ini Musuh Terbesar UMKM Versi Sri Mulyani

"Ini membuat UMKM kita tidak hanya berkompetisi di dalam negeri, tetapi juga dapat menembus pasar luar negeri," harapnya.

Dia menyebut ekspor sendiri merupakan kegiatan yang menggambarkan daya saing dari suatu perekonomian atau negara.

"Kualitas sumber daya manusia jelas merupakan pondasi yang tepat dan penting dan dengan komplemen yang dilaksanakan oleh berbagai pihak untuk terus meningkatkan daya saing. Kita berharap dan insya Allah kita akan mampu membangun Indonesia yang berdaya saing," katanya.

Untuk itu dirinya berpesan kepada para pelaku UMKM agar tetap bersemangat, tidak pantang menyerah dan percaya diri untuk masuk ke pasar internasional dengan berkompetisi secara sehat.

Baca Juga: Ganjar Pranowo dan Dubes Ceko Bahas Kerja Sama Produk UMKM Jateng

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI