Suara.com - JABABEKA Group melalui Jababeka Infrastruktur melakukan penggalangan dana dan penyaluran bantuan bagi korban bencana banjir bandang dan longsor di Nusa Tenggara Timur (NTT).
Penyerahan bantuan ini dilakukan oleh tim Tenant Relation Jababeka Infrastruktur kepada perwakilan provinsi NTT di Jakarta.
Adapun bantuan barang yang diberikan ialah 107 karung beras dengan berat per karung 5 kg, 20 pack vitamin Smart C, 2 karton Snack Oishi Sponge, 4 karton kaleng biskuit Nissin, 15 karton shampo, 4 Karton Baju layak pakai, 1 Karton Hazmat.
Dijelaskan oleh Tjahjadi Rahardja selaku Board of Director Jababeka Group, bahwa Jababeka amat prihatin dengan bencana yang menimpa warga di NTT dan sebagai kepedulian antar sesama Jababeka pun langsung bergerak cepat untuk melakukan penggalangan dana demi bisa membantu korban banjir NTT secepatnya.
Baca Juga: Pascabencana, Pertamina Pastikan Ketersediaan BBM di Lembata Aman
"Penyaluran bantuan ini merupakan wujud kepedulian antar sesama. Karena kami amat prihatin dengan bencana yang menimpa warga di NTT hingga membuat mereka mengungsi," kata Tjahjadi dalam keterangannya, Kamis (15/4/2021).
Ia pun berharap semua bantuan barang yang diberikan bisa bermanfaat dan membantu meringankan beban warga NTT yang terkena musibah tersebut.
"Meski kami tak bisa langsung ke NTT, tapi kami berharap bantuan kami bisa bermanfaat bagi korban bencana di NTT. Dan NTT bisa cepat pulih," tutup Tjahjadi.