BGR Logistics Resmikan Gudang Pupuk Modern di Medan

Minggu, 11 April 2021 | 09:52 WIB
BGR Logistics Resmikan Gudang Pupuk Modern di Medan
BGR Logistics Sabet 4 Penghargaan.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Bhanda Ghara Reksa (Persero) atau BGR Logistics, BUMN penyedia jasa logistik meresmikan Gudang Modern Unit Pengantongan Pupuk (UPP) yang berlokasi di Kompleks Pergudangan BGR Logistics Divisi Regional Medan.

Asisten Deputi Bidang Industri Pangan & Pupuk Kementerian BUMN RI - Zuriyati simbolon Memberikan apresiasi atas usaha BGR Logistics dalam meresmikan gudang modern Unit Pengantongan Pupuk untuk meningkatkan service level kepada Pelanggan Pupuk yang selama 44 tahun telah menggunakan jasa BGR Logistics.

Zuryati Simbolon mengatakan, bahwa dalam lima tahun terakhir, PT. Bhanda Ghara Reksa (Persero) atau BGR Logistics telah berubah menjadi lebih inovatif dan nantinya akan mampu menjadi Supply Chain Integrator dari Holding BUMN Klaster Pangan.

Dirinya juga menambahkan, kebanggaan atas usaha BGR Logistics yang telah menjadi Perusahaan mandiri, inovatif, selalu siap dengan perubahaan untuk menjadi yang lebih baik.

Baca Juga: BGR Logistics Dinobatkan Jadi BUMN dengan GCG Terbaik

"Saya berharap nantinya BGR Logistics menjadi panutan untuk 9 perusahaan lainya di Klaster Pangan untuk selalu menjaga sinergi BUMN untuk Indonesia Maju," kata Zuryati dalam keterangan persnya, Minggu (11/4/2021).

Ketua BUMN Klaster Pangan, Arief Prasetyo Adi menyampaikan apresiasi dan kebanggaanya terhadap BGR Logistics sebagai rekan perusahaan di BUMN Klaster Pangan.

Ia menyampaikan bahwa inovasi yang di usung oleh BGR Logistics sangat inovatif dan telah mendapatkan kepercayaan dari beberapa perusahaan FMCG (Fast Moving Consumers Goods).

"Dengan adanya gudang Unit Pengantongan Pupuk Ini nantinya akan mempercepat distribusi pupuk serta sangat memberikan manfaat untuk sektor pertanian," katanya.

Direktur Utama BGR Logistics M. Kuncoro Wibowo menjelaskan bahwa Gudang Modern Unit Pengantongan Pupuk (UPP) Medan merupakan revitalisasi dari 8 gudang dengan total luas gudang eksisting seluas 11.520 M2 dengan maksimal daya tampung pupuk sebanyak 28.750 Ton.

Baca Juga: BGR Logistics Sabet 2 Penghargaan Berkat Transformasi Digital

"Setelah dilakukan revitalisasi yang dimulai sejak ahkir 2019 kini total luas gudang UPP menjadi 18.776 M2 dengan kapasitas penyimpanan pupuk menjadi sebanyak 46.000 Ton," paparnya.

Dengan adanya revitalisasi ini produktivitas bagging menjadi meningkat. Semula produktifitas hanya mencapai 1000 Ton/hari sekarang bisa sampai 3000 Ton/hari. Proses revitalisasi yang dilakukan BGR Logistics bersinergi dengan PT Nindya Karya (Persero) & PT Virama Karya (Persero).

Dengan adanya gudang modern UPP Medan ini dapat mengurangi biaya sewa Gudang senilai Rp 5,7 Milyar pertahun.
Pembangunan ini dilakukan sebagai upaya peningkatan service level kepada para pelanggan pupuk yang 44 tahun telah menjadi pelanggan setia BGR Logistics.

REKOMENDASI

TERKINI