BPS: Inflasi Februari 2021 Sebesar 0,10 Persen

Senin, 01 Maret 2021 | 11:38 WIB
BPS: Inflasi Februari 2021 Sebesar 0,10 Persen
Pedagang kebutuhan pokok di Pasar Rumput, Jakarta, Selasa (3/7).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pada bulan Februari 2021 terjadi inflasi sebesar 0,10 persen. Dari 90 kota yang di pantau BPS sebanyak 56 kota mengalami inflasi, sementara 34 kota mengalami deflasi.

"Pada bulan Februari tahun 2020 ini secara umum menunjukkan adanya kenaikan harga tetapi kenaikannya sangat tipis sekali," kata Kepala BPS Kecuk Suhariyanto dalam konferensi pers secara virtual, Senin (1/3/2021).

Dengan angka inflasi sebesar 0,10 persen, itu berarti inflasi tahun kalender 2021 adalah 0,36 persen, sementara inflasi tahunan mencapai 1,38 persen.

Dari 90 kota inflasi yang dipantau oleh BPS, 56 kota mengalami inflasi sementara, 34 kotanya mengalami deflasi.

Baca Juga: BI Prediksi Inflasi di Sumut Tahun 2021 Meningkat

Dimana inflasi tertinggi pada bulan Februari tahun 2020 ini ada di kota Mamuju yaitu sebesar 1,12 persen.

Kecuk mengungkapkan tingginya laju inflasi di Mamuju karena adanya bencana alam gempa bumi yang melanda daerah tersebut, sehingga memicu kenaikan harga komoditas seperti ikan dan tarif angkutan udara.

Sementara inflasi terendah terjadi di daerah Tasikmalaya dan Sumenep yang sebesar 0,02 persen.

Sebaliknya deflasi tertinggi terjadi di gunung Sitoli, dimana deflasinya sebesar 1,55 persen. Deflasi ini terjadi akibat adanya penurunan harga seperti cabai merah, ikan, cabai rawit dan ayam ras.

Sedangkan deflasi terendah ada di wilayah Malang dan Tarakan yang sebesar 0,01 persen.

Baca Juga: Ekspor Pertanian Tumbuh 14,03 Persen, Kepala BPS: Performa Luar Biasa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI