Nilai Tukar Rupiah Melemah Rp 14.105 per Dolar AS

Jum'at, 26 Februari 2021 | 09:51 WIB
Nilai Tukar Rupiah Melemah Rp 14.105 per Dolar AS
Petugas menghitung uang pecahan 100 dolar AS di Ayumas Money Changer, Jakarta Pusat, Kamis (19/3). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pergerakan nilai tukar rupiah pada Jumat pagi ini (26/2/2021) dibuka melemah dibandingkan penutupan Kamis kemarin.

Berdasarkan data Bloomberg, rupiah dibuka di level Rp 14.105 per dolar AS, sedangkan penutupan Kamis yang berada di level Rp 14.085 per dolar AS.

Pelemahan itu berlanjut, terpantau pada pukul 09.10 WIB terpantau nilai tukar rupiah melemah dengan pembukaan di level Rp 14.125 per dolar AS.

Kepala Riset Monex Investindo Futures, Ariston Tjendra mengatakan, rupiah mungkin melemah terhadap dolar AS hari ini karena terus naiknya tingkat imbal hasil obligasi pemerintah AS terutama tenor jangka panjang.

Baca Juga: Rupiah Pagi Ini Masih Perkasa Lawan Dolar AS

"Untuk tenor 10 tahun, yield menembus level 1,56 persen kemarin dan hari ini masih bertahan di kisaran 1,50 persen," ujar Ariston dalam riset hariannya, Jumat (26/2/2021).

Ariston menambahkan, kenaikan yield obligasi jangka panjang ini didukung oleh outlook pemulihan ekonomi dan kenaikan inflasi di AS. Naiknya yield obligasi pemerintah AS ini membuat dolar AS lebih menarik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI