126 Saham Menghijau, IHSG Selasa Pagi Menguat ke Level 6.291

Selasa, 16 Februari 2021 | 09:12 WIB
126 Saham Menghijau, IHSG Selasa Pagi Menguat ke Level 6.291
Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (22/12).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan pagi ini kembali dibuka menguat, adapun IHSG berhasil naik ke level 6.291 setelah pada akhir perdagangan kemarin ditutup di level 6.270.

Melansir data RTI, Selasa (16/2/2021) IHSG diawal pra perdagangan naik 20,6 basis poin ke level 6.291 atau menguat 0,33 persen.

Setelah dibuka tepat pukul 09:00, laju IHSG makin naik, indeks merangkak menuju level 6.295 atau bertambah 24 basis poin dengan menguat 0,39 persen.

Sementara itu indeks LQ45 juga dibuka ikutan hijau, pada awal pra perdagangan indeks ini naik 4,6 basis poin atau menguat 0,49 persen menuju level 963.

Baca Juga: Catatan Sepekan, IHSG Berhasil Menguat 1,15 Persen

Sebanyak 126 saham menguat, 16 saham melemah dan 70 saham belum ditransaksikan.

Menguatnya laju IHSG pada perdagangan pagi ini kata Kepala Riset MNC Sekuritas Edwin Sebayang dikarenakan positifnya pergerakan bursa global.

Meski begitu kata dia penguatan IHSG masih bersifat terbatas.

"IHSG berpeluang melanjutkan penguatan terbatas dalam perdagangan hari ini," kata Edwin dalam analisanya.

Edwin menjelaskan, di tengah tutupnya bursa AS, IHSG akan mengandalkan isu sektoral seperti kenaikan harga komoditas minyak sebesar 0,65 persen dan timah bertambah 3,84 persen.

Baca Juga: Rebound, IHSG Rabu Pagi Dibuka Menguat ke Level 6.198

Di lain pihak, berlanjutnya kejatuhan harga beberapa komoditas seperti emas, batu bara, dan nikel membuka peluang terjadi profit taking atas saham-saham berbasis komoditas tersebut Selasa ini.

Edwin memperkirakan IHSG pada perdagagan hari ini akan berada di kisaran 6.226 smpai 6.318.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI