Pertamina Pastikan Stok BBM di Medan Aman Selama Natal dan Tahun Baru

Iwan Supriyatna Suara.Com
Sabtu, 26 Desember 2020 | 08:00 WIB
Pertamina Pastikan Stok BBM di Medan Aman Selama Natal dan Tahun Baru
Ilustrasi petugas SPBU menunggu konsumen. [ANTARA FOTO/Aprillio Akbar]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Permintaan bahan bakar minyak (BBM) sudah mengalami lonjakan sejak menjelang Natal. Meski ada lonjakan, Manajemen PT Pertamina Marketing Operation Region (MOR) I memastikan stok BBM, elpiji hingga avtur aman hingga tahun baru.

GM Pertamina Regional Sumbagut, Herra Indra W di Medan, Jumat, mengatakan, Satuan tugas (Satgas) Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 memprediksi ada kenaikan permintaan dibanding hari-hari normal.

Untuk permintaan gasoline (Premium, Pertalite, Pertamax, dan Pertamax Turbo) selama libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 diprediksi mengalami peningkatan 4,44 persen atau 89.201 kiloliter per hari. Sedangkan gasoil (Dex, Dexlite dan Biosolar) mengalami peningkatan 0,36 persen atau 39.631 kiloliter per hari.

Ada pun elpiji diperkirakan naik sebesar 1,96 persen atau 26.164 metrik ton per hari dan avtur yang diproyeksikan meningkat sebesar 2,86 persen atau 7.149 kiloliter per hari.

Baca Juga: Pertamina Pastikan Stok BBM di Sepanjang Tol Japek Aman

Menurut dia, ketersediaan stok BBM, elpiji, dan avtur, sudah dilaporkan MOR I kepada Komisaris PT Pertamina Patra Niaga, Muhammad Yusni bersama Direktur Pemasaran Pusat dan Niaga, Hasto Wibowo yang mengunjungi TBBM Medan Group di Medan.

Direktur Pemasaran Pusat dan Niaga Pertamina Hasto Wibowo menegaskan kesiapan stok untuk libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 merupakan kewajiban yang harus dijalankan Pertamina.

“Pertamina menjamin ketercukupan energi dan menjamin kelancaran distribusi BBM, elpiji, dan avtur, dalam kondisi lancar,” ujar Hasto Wibowo. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI