Budi Gunadi Sadikin Jadi Menkes, Ekonom: Secercah Harapan

Rabu, 23 Desember 2020 | 17:19 WIB
Budi Gunadi Sadikin Jadi Menkes, Ekonom: Secercah Harapan
Budi Gunadi Sadikin. ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/mes/am.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Diangkatnya Budi Gunadi Sadikin menjadi Menteri Kesehatan yang baru menggantikan Terawan Agus Putranto disebut akan mendatangkan secercah harapan.

"Ada secercah harapan penanganannya akan lebih seksama dengan Budi Gunadi Sadikin menjadi Menteri Kesehatan," kata Ekonom senior dari Indef, Faisal Basri dalam sebuah diskusi virtual Indef, Rabu (23/12/2020).

Faisal mengatakan, Budi Gunadi Sadikin tahu apa yang ia harus lakukan untuk bisa menyelesaikan masalah pandemi Covid-19. Terutama soal bagimana menghambat penularan virus itu sendiri.

"Dia tahu apa yang harus dilakukan, berdasarkan sains dan data karena dia adalah seorang yang sigap mau banyak belajar," kata Faisal.

Baca Juga: Dilantik Jadi Menteri Kesehatan, Ini Komitmen Budi Gunadi Sadikin

Faisal pun berharap dengan ditunjuknya Budi Gunadi Sadikin, bisa menyelesaikan pandemi Covid-19 di tanah air, tentunya dia juga berharap bahwa para pembantu Menkes baru ini bisa bekerjasama dengan baik.

"Dengan dibantu dengan para ahli yang mumpuni insya allah kita memiliki harapan yang lebih jelas dalam mengatasi virus ini," katanya.

Budi Gunadi Sadikin atau biasa disapa BGS resmi ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Menteri Kesehatan (Menkes) yang baru, menggantikan Terawan Agus Putranto.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI