Suara.com - Harga minyak dunia berbalik melemah pada perdagangan akhir pekan lalu, seiring kekhawatiran tekanan kepada demand akibat faktor kasus baru virus corona terkait pembatasan kegiatan bisnis di New York.
Mengutip CNBC, Senin (14/12/2020) harga minyak mentah berjangka Brent turun 0,56 persen ke harga 49,97 dolar AS per barel, setelah naik di atas 51 dolar AS per barel pada Kamis ke level tertinggi awal Maret.
Sementara untuk minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) patokan AS turun 0,4 persen ke harga 46,57 dolar AS setelah naik hampir 3 persen di sesi sebelumnya.
Untuk minggu ini, Brent naik hampir 2 persen dan WTI naik kurang dari 1 persen. Itu menempatkan kedua benchmark di jalur untuk kenaikan ke enam minggu berturut-turut untuk pertama kalinya sejak Juni.
Baca Juga: Harga Minyak Dunia Tembus 50 Dolar AS per Barel
Sebelumnya, Gubernur Andrew Cuomo memerintahkan restoran Kota New York untuk menangguhkan makan di dalam ruangan mulai Senin, di tengah peningkatan kasus covid.
Uji coba vaksin yang menjanjikan telah membantu mengangkat beberapa kesuraman atas rekor peningkatan jumlah infeksi dan kematian virus corona di seluruh dunia, dan Cuomo menyuarakan optimisme, mengatakan dia memperkirakan 170.000 dosis vaksin Pfizer akan tersedia di New York pada hari Minggu atau Senin.
Inggris memulai vaksinasi minggu ini dan Amerika Serikat dapat memulai vaksinasi paling cepat akhir pekan mendatang, sementara Kanada pada Rabu menyetujui vaksin pertamanya dengan suntikan awal mulai minggu depan.
Badan Pengawas Obat dan Makanan AS telah memilih untuk mendukung penggunaan darurat vaksin Pfizer, membuka jalan bagi badan tersebut untuk mengesahkan penggunaannya di negara di mana Covid-19 telah menewaskan lebih dari 285.000 orang.
Baca Juga: Harga Minyak Ambles, Imbas Stok Melimpah di Amerika Serikat