Menteri KKP Edhy Prabowo Ditangkap KPK, Intip Perjalanan Karirnya

Iwan Supriyatna Suara.Com
Rabu, 25 November 2020 | 08:09 WIB
Menteri KKP Edhy Prabowo Ditangkap KPK, Intip Perjalanan Karirnya
Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo. (SUARA kontributor/Putu)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait dugaan kasus korupsi, pada Rabu (25/11/2020) dini hari tadi.

Politikus Gerindra itu dikabarkan ditangkap di Bandara Soekarno Hatta, dalam operasi tangkap tangan oleh lembaga antirasuah.

Wakil Ketua KPK, Nawawi Pomolango membenarkan informasi tersebut. Tak hanya Edhy Prabowo, terdapat sejumlah pihak lainnya yang turut diringkus dalam operasi senyap tersebut.

"Benar, kami telah mangamankan sejumlah orang pada malam dan dinihari tadi," kata Nawawi saat dikonfirmasi, Rabu (25/11/2020) pagi.

Baca Juga: KPK Tangkap Menteri KKP Edhy Prabowo, Diduga Menyangkut Kasus Ini

Edhy Prabowo menjadi orang kedua dari Partai Gerindra yang masuk ke dalam Kabinet Kerja Jokowi jilid II periode 2019-2024 setelah Prabowo Subianto.

Berikut profil lengkap dan perjalanan karir Edhy Prabowo :

Nama Lengkap: Edhy Prabowo, M.M., M.B.A.

Tempat dan Tanggal Lahir: Sumatra Selatan, 24 Desember 1972

Agama: Islam

Baca Juga: KPK Tangkap Menteri KKP Edhy Prabowo Terkait Dugaan Korupsi

Istri: Iis Rosita Dewi

Anak: Satrio Budi Wiroreno dan Raja Dimas Satrio

Pendidikan:

  • SD Xaverius Immanuel (1985)
  • SMP Negeri 1 (1988)
  • SMA Negeri 1 (1991)
  • S1, Universitas Prof. Dr. Moestopo (1997)
  • S2, Magister Manajemen, Swis German University (2004)

Perjalanan Karir Edhy Prabowo :

  • Wakil Ketua Harian Perguruan Pencak Silat Satria Muda Indonesia (PPSMI) (1997)
  • Asisten Direktur Utama PT Nusantara Energi (1998-2004)
  • Komisaris PT Swadesi Dharma Nusantara (2000-2004)
  • Sekretaris Yayasan Pendidikan Kebangsaan (2002)
  • Direktur Utama PT Tusam Hutani Lestari (2004-2015)
  • Direktur PT Alas Helau (2004-2015)
  • Direktur Utama PT Garuda Security Nusantara (2005-2015)
  • Ketua Diklat Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (2005)
  • Bidang Pengembangan Prestasi Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (2007)
  • Komisaris PT Kiani Lestari (2007-2015)
  • Ketua Percepatan Pengadaan Log PT Kertas Nusantara (2007-2009)
  • Ketua Koperasi Swadesi Indonesia (2009-2015)
  • Ketua Bidang Pemuda & Olahraga DPP Partai Gerindra (2008-2012)
  • Ketua Bidang Pemuda dan Olahraga DPP Partai Gerindra (2008)
  • Wakil Ketua Umum Bidang Keuangan & Pembangunan Nasional DPP Partai Gerindra (2012)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI