Suara.com - Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara meminta pemerintah daerah memanfaatkan penyaluran dana desa untuk digunakan menggerakan perekonomian lokal di tengah pandemi virus corona atau Covid-19.
Suahasil menuturkan, di tengah pandemi ini ketika arus pergerakan barang dan manusia terbatas, maka salah satu cara yang bisa digunakan agar ekonomi daerah tetap berputar adalah dengan memanfaatkan kegiatan-kegiatan ekonomi lokal.
"Maka mohon kita benar-benar bisa optimalkan kegiatan-kegiatan ekonomi lokal, agar kita bisa memaksimalkan," kata Suhasil dalam sebuah webinar, Rabu (4/11/2020).
Dirinya mencontohkan kegiatan ekonomi lokal yang bisa dilakukan adalah dengan berbelanja di daerahnya masing-masing dengan berkunjung ke pasar-pasar tradisional.
Baca Juga: Serba Putih, Ini Gaya WAGs Real Madrid saat Belanja di Supermarket
"Kita ingin agar sektor pertanian di daerah pedesaan tetap memproduksi produk-produk pertanian, kita ingin supaya kegiatan UMKM di daerah tetap produksi barang-barang hasil kerajinan, makanan, minuman barang-barang keperluan rumah tangga di daerah masing-masing dan kemudian menjadi kegiatan ekonomi lokal," ucapnya.
Dirinya mengungkapkan bahwa memutar kegiatan perekonomian adalah upaya yang perlu dilakukan di tengah-tengah pandemi virus corona, agar ekonomi dan kegiatan usaha tetap berjalan.
"Kita beli produk kita sendiri kita dorong kegiatan ekonomi dengan menggunakan resources (sumber) yang kita punya untuk mendorong ekonomi lokal," pungkasnya.