Resmi! Erick Thohir Tunjuk Timses Jokowi Jadi Komisaris PLN

Senin, 26 Oktober 2020 | 09:30 WIB
Resmi! Erick Thohir Tunjuk Timses Jokowi Jadi Komisaris PLN
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir dan Wakil Menteri BUMN Budi Gunadi Sadikin berjalan keluar dari pintu belakang Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jakarta, Rabu (7/7/2020). [ANTARA FOTO/Adam Bariq]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri BUMN Erick Thohir menunjuk Eko Sulistyo sebagai komisaris PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN. Penunjukkan ini sesuai dengan surat nomor SK-330/MBU|10|2O20 tanggal 9 Oktober 2020 tentang Pengangkatan Anggota Dewan Komisaris Perusahaan Perseroan (Persero) PT Perusahaan Listrik Negara.

Eko merupakan mantan tim sukses Presiden Joko Widodo saat maju di Pemilihan Presiden tahun 2019.

Sebelumnya, Eko Sulistyo juga pernah menjadi tim sukses Joko Widodo saat maju di pemilihan Wali Kota Solo.

Di level pemerintah, Eko sempat menduduki Deputi IV Kantor Staf Kepresidenan (KSP) periode 2014-2019.

Baca Juga: Pemkab Bintan Nunggak Tagihan Listrik Rp 1,5 Miliar, Lampu Jalan Diputus

Berdasarkan hal tersebut, maka susunan anggota Dewan Komisaris PT PLN (Persero) saat ini di antaranya:

  • Komisaris Utama sekaligus Komisaris Independen: Amien Sunaryadi
  • Wakil Komisaris Utama: Suahasil Nazara
  • Komisaris Independen: Deden Juhara
  • Komisaris Independen: Murtaqi Syamsuddin
  • Komisaris: Eko Sulistyo
  • Komisaris: Rida Mulyana
  • Komisaris: Mohamad Ikhsan
  • Komisaris: Dudy Purwaghandi
  • Komisaris: Muhammad Yusuf Ateh
  • Komisaris: Mohammad Rudy Salahudin
  • Komisaris: Ilya Avianti

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI