Dunia Usaha di 2021 Mulai Bangkit Seiring Turunnya Kasus Corona

Selasa, 06 Oktober 2020 | 15:25 WIB
Dunia Usaha di 2021 Mulai Bangkit Seiring Turunnya Kasus Corona
Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara. (Suara.com/Fadil)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara berharap tahun depan dunia usaha sudah mulai bergairah kembali, mengingat tahun depan ketidakpastian pandemi virus corona atau Covid-19 akan jauh lebih berkurang ketimbang tahun ini.

"Kita merasakan bahwa dan kita mengharapkan di tahun 2021 dunia usaha akan mulai menggeliat, dunia usaha akan mulai bekerja lebih intens, dunia usaha akan memiliki kegiatan yang lebih banyak sehingga juga menjadi support bagi perekonomian Indonesia," kata Suahasil dalam acara Indonesia Knowledge Forum (IKF) IX 2020 yang diselenggarakan secara virtual, Selasa (6/10/2020).

Suahasil mengakui bahwa sepanjang tahun ini mutlak laju perekonomian nasional hanya digerakkan oleh anggaran pemerintah dengan menggelontorkan hampir seluruh anggaran APBN seperti belanja negara demi meredam tekanan pandemi virus corona.

"Karena itulah kalau 2020 ini pemerintah adalah betul-betul merupakan support utama ekonomi," katanya.

Baca Juga: Menkeu Umumkan Resesi, Pemerintah harus Fokus Bantu Rakyat dan Dunia Usaha

"Support-nya tidak hanya disediakan pemerintah, pemerintah tetap support, namun kegiatan dunia usaha itu secara gradual akan menunjukkan peningkatan," tambahnya.

Dengan kombinasi dukungan belanja negara dan ekspansi yang dilakukan dunia usaha, dirinya meyakini tahun depan pertumbuhan ekonomi akan jauh lebih baik, bahkan ditargetkan bisa mencapai 5 persen pertumbuhannya.

"Ini harapan kita sehingga pertumbuhan ekonomi di sekitar 5 persen tahun 2021 itu sumbernya bukan hanya dari pemerintah tapi juga dari kegiatan masyarakat dan kegiatan dunia usaha," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI