Suara.com - PT Amanat Perkasa Speed membuktikan kinerja maksimal dengan spesifikasi unggulan dalam pelayanan publik di bidang logistik di Tanah Air.
Terbukti pada pertengahan 2020 ini, perusahaan jasa layanan logistik dan distribusi yang mengusung merek Total Logistics itu meraih dua sertifikasi penting perusahaan berupa sertifikasi International Organization for Standardization (ISO) 9001: 2015 dan ISO 45001: 2018 di bidang jasa layanan manajemen mutu pergudangan dan distribusi barang dengan mengusung prosedur Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3).
Sertifikasi penting industri yang disandang Total Logistics tertanggal 23 Juli 2020 tersebut berlaku tiga tahun, hingga 22 Juli 2023.
Managing Director PT Amanat Perkasa Speed Joseph Sulistijo mengatakan, pada dasarnya sistem kinerja perusahaan harus berjalan secara kontinu di semua lini dengan keberadaan sertifikasi ISO 9001 dan 45001 ini.
"Dengan sistem, tidak bergantung pada peranan dari satu atau beberapa gelintir orang saja," ujar Joseph dalam keterangannya, Kamis (10/9/2020).
Direktur IT dan Operasional Boyke Sutendi, Direktur Sales dan Marketing Yudhi Prihantoro, serta Direktur Keuangan dan Administrasi Junie Sulistijo sepakat bahwa kehadiran sertifikasi ISO 9001 dan 45001 membuktikan upaya maksimal seluruh pihak dalam mewujudkan visi perusahaan.
Yakni, sebagai perusahaan integrator logistic terpercaya, yang mampu menangani kebutuhan pelanggan secara global, dari hulu ke hilir. Atas dasar itu pula, Total Logistics dengan sepenuh hati selalu mengedepankan pelayanan kebutuhan pelanggan secara jujur dan kreatif menciptakan jasa yang bernilai tambah tinggi.
Tentunya, seiring dengan itu pula berupaya mendapatkan laba bagi pertumbuhan perusahaan dan mitra, yang mampu meningkatkan kualitas hidup seluruh stakeholders.
Proses sertifikasi bagi Total Logistics telah dimulai sejak awal 2020. Usai proses kualifikasi, badan sertifikasi merekomendasikan perusahaan untuk mendapatkan sertifikat ISO pada pertengahan Juni silam.
Baca Juga: 160 WNI Dapat Bantuan Logistik Pasca Ledakan Beirut
Usai sebulan proses registrasi, kini Total Logistics berhak menggunakan logo ISO sesuai aktivitas perusahaan yang dimaksud. Sertifikasi ISO 9001: 2015 dengan nomor persetujuan 00026274 dan nomor sertifikat 10281340 bagi Total Logistics dirilis Lloyd's Register.