Ekonomi Indonesia Tahun Ini Dipastikan Tumbuh Negatif

Jum'at, 14 Agustus 2020 | 19:16 WIB
Ekonomi Indonesia Tahun Ini Dipastikan Tumbuh Negatif
Sri Mulyani (kemenkeu.go.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyatakan Perekonomian Indonesia pada tahun ini akan tumbuh negatif.

Hal tersebut tersebut disampaikan, setelah memasukkan realisasi pertumbuhan ekonomi kuartal II yang tumbuh negatif sebesar 5,32 persen.

"Kita perkirakan -1,1 hingga 0,2 persen. Artinya, bergeser ke arah negatif atau mendekati 0," kata Sri Mulyani dalam konperensi pers Nota Keuangan yang diselenggarakan secara virtual, Jumat (14/8/2020).

Awalnya pemerintah menargetkan ekonomi Indonesia akan tumbuh dikisaran -0,4 persen sampai dengan 2,3 persen.

Baca Juga: Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Minus: Momentum Bangkitkan Pertanian

Sri Mulyani mengatakan, konsumsi rumah tangga yang berkontribusi besar terhadap PDB Indonesia diperkirakan bakal terkontraksi cukup dalam tahun ini, pada kisaran -1,3 hingga 0 persen.

Meski begitu, dia tetap akan mendorong pertumbuhan ke arah yang lebih baik lagi.

Kuncinya, kata dia, ada di kuartal III ini, saat pemerintah akan menggenjot belanja demi menggerakkan roda perekonomian.

"Kuartal tiga diusahakan, tapi tidak hanya dari pemerintah meski memegang peran yang besar di dalam pemulihan ekonomi," jelasnya.

Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto meramalkan Pertumbuhan Ekonomi Indonesia pada kuartal III akan berada dalam zona negatif.

Baca Juga: Ekonomi Tumbuh Negatif, Menteri Airlangga Tetap Bersyukur

Hal tersebut terungkap dari data yang dipaparkan Airlangga dalam acara pembukaan Rakornas Apindo yang diselenggarakan secara virtual, Rabu (12/8/2020).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI