Harga Emas Naik di 80 Kota, Paling Tinggi di Bungo, Medan dan Padang

Senin, 03 Agustus 2020 | 13:29 WIB
Harga Emas Naik di 80 Kota, Paling Tinggi di Bungo, Medan dan Padang
Emas batangan di salah satu gerai Bank Syariah di Jakarta, Rabu (12/10).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat adanya kenaikan harga komoditas emas di 80 kota di Indonesia sepanjang bulan Juli 2020. Sehingga memiliki andil inflasi sebesar 0,05 persen.

Kenaikan tertinggi harga emas ada di Kabupaten Bungo, Provinsi Jambi sebesar 10 persen. Selain itu kenaikan 9 persen di Tarakan, Medan dan Padang.

"Komoditas paling dominan adalah kenaikan harga emas perhiasan yang andilnya ke inflasi 0,05 persen," kata Kepala BPS Kecuk Suhariyanto dalam konferensi pers secara virtual di Jakarta, Senin (3/8/2020).

Menurut dia meroketnya harga emas ini akibat masyarakat berbondong-bondong membeli logam mulia ini karena pandemi virus corona atau Covid-19.

Baca Juga: Masuk Agustus, Harga Emas Antam Dibanderol Rp 1.028.000/Gram

Kenaikan harga ini juga tak hanya terjadi di Indonesia saja, tetapi hampir di seluruh dunia.

"Emas juga meningkat sekali pembeliannya pada bulan Juni dan kemungkinan akan naik ini terjadi juga di seluruh dunia," jelasnya.

Harga emas dunia kembali menguat pada perdagangan akhir pekan lalu.

Kasus baru virus corona atau Covid-19 yang terus bertambah membuat para investor menyerbu komoditas dengan julukan safe haven ini.

Emas mencapai level tertinggi baru sepanjang masa, karena dolar yang merosot dan angka-angka ekonomi yang mengerikan telah memicu serbuan ke komoditas emas.

Baca Juga: Harga Emas Hari Ini 3 Agustus 2020, Masih Stabil

Itu adalah bulan terbaik emas sejak Februari 2016, dan bulan positif kelima beruntun.

Sedangkan harga Perak juga naik 4,2 persen ke posisi 24,34 dolar AS per ons, tentu saja untuk kenaikan bulanan sekitar 33 persen, terbesar sebagai rekor akan kembali seperti ke tahun 1982, didukung oleh investasi dan permintaan industri.

Mengutip CNBC, Selasa (3/8/2020) emas spot naik 0,58 persen ke posisi 1.970,81 dolar AS per ounce.

Sementara emas berjangka AS menetap 1 persen lebih tinggi ke level 1.985,9 dolar AS, setelah sebelumnya menembus di atas 2.000 dolar AS untuk pertama kalinya dalam catatan.

Dolar berada di jalur untuk penurunan bulanan terbesar dalam hampir satu dekade.

Data menunjukkan ekonomi AS mengalami pukulan terberat sejak Depresi Hebat di kuartal kedua akibat pandemi.

Sementara investor juga bersiap menghadapi situasi politik yang tidak pasti di negara itu.

Emas telah naik hampir 30 persen sepanjang tahun ini, didorong oleh suku bunga rendah secara global dan stimulus luas dari bank sentral menambah dukungan untuk logam yang dianggap sebagai tempat berlindung dari inflasi dan penurunan nilai mata uang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI