Suara.com - Jika Anda adalah seorang pemula yang ingin mencoba berinvestasi namun bingung memilih instrumen yang aman dan menguntungkan, maka Anda bisa mencoba investasi emas di Pegadaian. Sebelum memulai, maka sebaiknya Anda tahu bagaimana cara cek harga emas.
Selain mudah, harga emas yang cenderung selalu naik setiap tahunnya dan minim risiko sangat cocok bagi Anda yang ini memulai berinvestasi.
Nah, sebagai seseorang yang ingin memulai berinvestasi, Anda harus memahami progres harga emas setiap harinya untuk menentukan apakah sebaiknya Anda menjual atau membeli emas.
Salah satu website atau aplikasi yang akurat untuk mengecek harga emas ialah Pegadaian.
Baca Juga: 4 Cara Jual Emas dari Rumah dengan Aplikasi Pegadaian
Di Pegadaian, harga emas selalu berubah-ubah mengikuti perkembangan pasar. Selain itu, harga yang ditampilkan pun sangat lengkap mulai dari harga antam, harga antam retro, harga antam batik, hingga harga USB.
Untuk satuan gramnya, harga emas di Pegadaian di mulai dari 0,5 gram, 1 gram, 1,06 gram, 2 gram, 2,5 gram, 2,13 gram, 3 gram, 4,0 gram, 4,25 gram, 5 gram, 10 gram, 20 gram, 25 gram, 50 gram, 100 gram, 250 gram, 500 gram, dan 1000 gram.
Cara Cek Harga Emas di Pegadaian
Ada tiga langkah mudah yang bisa Anda lakukan saat cek harga emas di Pegadaian. Berikut caranya:
- Buka website Pegadaian di https://www.pegadaian.co.id/
- Ketik ‘harga’ pada kolom pencarian
- Kini Anda bisa melihat harga emas secara lengkap dan akurat
Untuk memulai berinvestasi di Pegadaian, Anda harus lebih dulu membuka Tabungan Emas di Pegadaian. Nantinya, tabungan ini akan menjadi wadah untuk menyimpan saldo saat berinvestasi emas. Tak perlu datang ke kantor Pegadaian, Anda bisa membuka Tabungan Emas online melalui aplikasi Pegadaian yang bisa diunduh di Play Store maupun Apple Store.
Baca Juga: Harga Emas Hari Ini di Pegadaian, 23 Juli 2020
Keuntungan berinvestasi emas di Pegadaian yang lain ialah biaya administrasi dan pengelolaannya ringan. Selain itu, Anda juga bisa mulai berinvestasi emas dari nominal yang kecil yakni 0,1 gram.