IHSG Terus Menguat, Bos OJK: Sentimen Positif Mulai Hadir

Kamis, 04 Juni 2020 | 15:23 WIB
IHSG Terus Menguat, Bos OJK: Sentimen Positif Mulai Hadir
Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Wimboh Santoso. (Suara.com/Muslimin Trisyuliono)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Wimboh Santoso mengklaim kondisi pasar saham Indonesia mulai positif. Hal ini terlihat dari pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang terus menguat beberapa hari ini.

Berdasarkan data RTI, mulai tanggal 26 Mei hingga 3 Juni 2020 IHSG terus menghijau.

"Khusus faktor ini sentimen positif sudah mulai hadir, beberapa pekan terakhir sudah lebih banyak hijaunya. Bahkan terakhir, indeks sudah 4.900," ujar Wimboh dalam video Conference di Jakarta, Kamis (4/6/2020).

Menurut Wimboh, pergerakan positif pasar saham ini karena kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan OJK. Sehingga, bisa mengembalikan kepercayaan investor untuk menanamkan modalnya ke Indonesia.

Baca Juga: OJK Klaim 5,33 Juta Debitur Telah Dapatkan Restrukturisasi Kredit

"Itu kami melakukan berbagai kebijakan di antaranya memperpendek atau rentang auo rejection dan juga bagaimana membolehkan kita emiten itu boleh beli di pasar saham tanpa melakukan RUPS," jelas Wimboh.

Wimboh menambahkan, masuknya aliran modal terbukti dengan para investor melakukan nett buying di pasar saham sebesar Rp 8 triliun pada Mei kemarin.

"Di pasar SBN juga ada net buying sebesar Rp 7,07 triliun, itu per Mei kemarin," tutup Wimboh.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI