Erick Thohir Sebut Semua BUMN Siap Kerja di Era New Normal

Jum'at, 29 Mei 2020 | 17:40 WIB
Erick Thohir Sebut Semua BUMN Siap Kerja di Era New Normal
Menteri Badan Usaha Milik Negara, Erick Thohir
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menyebut semua perusahaan plat merah telah siap bekerja di masa New Normal. Hal tersebut disampaikan, setelah 100 persen BUMN telah menyetor protokol bekerja di masa New Normal kepadanya.

Kendati begitu, persiapan protokol BUMN tersebut tak sesuai dengan target yang ditetapkan Erick Thohir.

"Target kita protokol Covid tanggal 25 Mei, ternyata mohon maaf baru komplit 100 persen tanggal 27 Mei. Kalau ketika Pak Presiden bilang ayo siapkan protokol Covid tanggal 5 Mei, kita baru mulai 26 Mei, lalu PSBB DKI Jakarta baru buka 8 Juni, kita nggak siap," ujar Erick dalam sebuah diskusi secara virtual di Jakarta, Jumat (29/5/2020).

Karena itu, Mantan Presiden Klub Inter Milan ini meminta dengan keras harus memiliki protokol kerja yang tak main-main. Protokol tersebut bukan hanya untuk pegawai saja, tapi juga untuk para pelanggan. 

Baca Juga: Indonesia Sambut New Normal, Kemenpora Rumuskan Protokol Olahraga

"Karena itu, apa yang kita lakukan kemarin semua BUMN harus punya task force penanganan Covid yang serius, dan penanganan protokol ini harus benar-benar tak hanya karyawan, pelanggan dan pemasok, dan timeline ini yang kita bilang fleksibel tapi punya deadline," jelas Erick.

Meski begitu, tambah Erick, protokol itu tak selamanya ditetapkan. Suatu saat, jika terdapat kondisi yang berbeda, maka harus dilakukan perubahan pada protokol tersebut. 

"Bukan yang kita lakukan sempurna, perlu ada monitoring dan evaluasi, walaupun kita punya protokol tapi tetap evaluasi karena ada pasti ada adjustment, selama belum ketemu vaksin pasti adjustment itu ada," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI