Gubernur BI Sebut Suku Bunga Kredit Perbankan Terus Turun

Selasa, 19 Mei 2020 | 16:57 WIB
Gubernur BI Sebut Suku Bunga Kredit Perbankan Terus Turun
Gubernur BI Perry Warjiyo. (Suara.com/Achmad Fauzi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bank Indonesia (BI) mengungkapkan suku bunga kredit perbankan terus alami penurunan. Saat ini, suku bunga kredit perbankan berada di level 10,17 persen. 

Tak hanya itu, saat ini bunga deposito juga alami penurunan sebesar 5,92 persen.

"Rerata tertimbang suku bunga deposito 5,92 persen turun 11 bps dan bunga kredit 10,17 persen turun 19 bps dibandingkan Maret 2020," ujar Gubernur BI Perry Warjiyo dalam konferensi pers secara virtual di Jakarta pada Selasa (19/5/2020).

Menurut Perry, penurunan suku bunga kredit tersebut dipengaruhi strategi Bank Indonesia dalam menjaga kecukupan likuitas. 

Baca Juga: Bank Indonesia Sebut Corona Biang Kerok Perlambatan Ekonomi

Sejak awal 2020, Bank Indonesia telah melakukan injeksi likuiditas ke pasar uang dan perbankan hingga mencapai Rp 583,5 triliun antara lain melalui pembelian SBN dari pasar sekunder, penyediaan likuiditas perbankan melalui transaksi term-repo SBN, swap valas, serta penurunan GWM Rupiah. 

Perry menambahkan, penurunan suku bunga tersebut berdampak pada kenaikan pertumbuhan besaran moneter M1 dan M2 pada Maret 2020 yang masing-masing menjadi 15,6 persen (yoy) dan 12,1 persen (yoy). 

"Bank Indonesia akan terus memastikan kecukupan likuiditas di pasar uang dan perbankan dalam mendukung program Pemulihan Ekonomi Nasional, khususnya dalam rangka restrukturisasi kredit perbankan," ucap Perry. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI