Miris, Hanya Sedikit Puskesmas yang Pelayanannya Sesuai Standar

Selasa, 12 Mei 2020 | 12:47 WIB
Miris, Hanya Sedikit Puskesmas yang Pelayanannya Sesuai Standar
Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa. [Suara.com/Yosea Arga P]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemerintah bakal mereformasi sistem kesehatan nasional. Hal ini penting agar siap menghadapi serangan penyakit seperti Virus Corona saat ini.

Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) atau Kepala Bappenas Suharso Manoarfa mengatakan, salah satu yang direformasi yaitu pelayanan kesehatan di puskemas.

Menurutnya, puskesmas adalah ujung tombak dari penanganan penyakit masyarakat. Sehingga, ia meminta Badan Perencanan Pembangunan Daerah (Bappeda) agar bisa memperbaiki layanan puskesmas.

"Sistem kesehatan kita yang ujungnya adalah puskesmas, hari ini ini titipan saya ke seluruh Bappeda tolong diperhatikan baik puskesmas itu," ujar Suharso saat membuka Rakorbangpus 2020 secara virtual, Jakarta, Selasa (12/5/2020).

Baca Juga: Cium hingga Peluk Siswi Magang di Puskesmas, Oknum Dokter Ini Dipolisikan

Suharso mencatat, hanya sedikit puskesmas di Indonesia yang pelayanan dan layanannya sesuai standar. Padahal, lanjutnya, puskesmas sangat penting sebagai ajang promotif kepada masyarakat terkait penyakit yang beredar saat ini.

"Hanya 33 persen puskesmas yang memenuhi syarat. Ini PR bersama kepala Bappeda," kata Suharso.

Politisi Partai Pembangunan Persatuan ini menambahkan, dengan sarana layanan kesehatan yang baik bisa menurunkan tingkat berbagai penyakit Indonesia.

"Misalnya soal TB, itu kita adalah 3 negara terbesar yang penduduknya terkena TB, ada 843 ribu orang yang terkena, ada 14 orang meninggal per jam, masih daerah yang tak terbebas malaria. Jadi penguatan promotif preventif penting sekali kesehatan kita yaitu puskesmas," pungkas dia.

Baca Juga: 39 Nakes Kontak Erat Pasien Positif COVID-19, Puskesmas Pleret Ditutup

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI