Dampak Covid-19, Pedagang Tempe Ikut Nikmati Relaksasi Kredit UMKM

Senin, 04 Mei 2020 | 10:40 WIB
Dampak Covid-19, Pedagang Tempe Ikut Nikmati Relaksasi Kredit UMKM
Pengrajin tempe. (Suara.com/Anggy Muda)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Insya Allah, untuk tahun depan, saya akan tetap membayar angsuran, karena tahun ini saya akan menabung,” katanya.

Ibu dua orang anak ini menjelaskan, sebelum wabah Covid-19, pendapatan dari usaha tempe sangatlah mencukupi untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Sebelum pandemi Corona melanda, pendapatan Evi dari usaha tempe sebesar Rp 2 juta - Rp 3,5 juta per hari.

Namun saat ini, dia hanya memperoleh setengahnya saja.  Evi menceritakan, pinjaman kredit mikro yang dulu diperolehnya dari BRI sangat bermanfaat untuk membantu usahanya berkembang.

Awalnya, usaha dagang tempe ditekuni oleh sang suami, dan Evi hanya membantu proses produksi tempe di rumah. Modal awal usaha sekitar Rp1 juta, mereka peroleh dari pinjaman orang tua suami.

Baca Juga: Permudah Layanan Konsumen, Bank BRI Luncurkan Credit Card Mobile

Saat usaha berjalan lancar, Evi dan suami bisa memproduksi tempe sekitar 1 kuintal kedelai dan menggaji satu orang karyawan.

“Saya sangat senang dapat relaksasi ini. Harapan saya bisa ditambah keringanannya, " tutup Evi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI