Sri Mulyani Pastikan Ekonomi Indonesia Kuartal II Nyungseb

Kamis, 30 April 2020 | 13:30 WIB
Sri Mulyani Pastikan Ekonomi Indonesia Kuartal II Nyungseb
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. (Suara.com/Achmad Fauzi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati tampak percaya diri perihal pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal I 2020 ini, dirinya memperkirakan sepanjang periode tersebut ekonomi Indonesia bisa tumbuh 4 persen meskipun ditengah-tengah pandemi virus corona atau Covid-19.

"Sampai Maret BPS belum keluar (angka pertumbuhan ekonomi) yang tadi now casting kita 4,5 sampai 4,7 (persen) kalau dibandingkan AS yang sudah kontraksi Insya Allah kita di atas 4 itu cukup baik," kata Sri Mulyani dalam rapat secara virtual bersama dengan Komisi XI DPR RI, Kamis (30/4/2020).

Masih positifnya pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal tersebut dikarenakan dua bulan pertama tahun 2020 kondisi perekonomian nasional baik-baik saja belum ada tanda-tanda penyebaran virus corona.

Namun sejak awal Maret ketika kasus pasien positif Covid-19 yang pertama diumumkan oleh pemerintah barulah sektor-sektor keuangan mulai terganggu.

Baca Juga: Sempat Trending di Twitter, Akun Instagram Sri Mulyani Diserbu Netizen

"Bulan Maret kemarin adalah masa yang luar biasa sangat menantang karena eskalasi dan tindakan disebut kepanikan akibat menjalarnya pandemi ini telah menyebabkan reaksi yang sangat irasional di sektor keuangan," ucapnya.

Sementara untuk Kuartal 2 mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini baru pesimistis bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia kemungkinan akan jatuh.

"Sehingga bisa kompensasi kuartal 2 yang memang akan mengalami tekanan cukup dalam akibat pelaksanaan berbagai macam langkah-langkah pembatasan sosial," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI