Suara.com - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengaku hingga saat ini belum ada satupun rencana proyek investasi yang mundur atau batal gara-gara penyebaran virus corona atau Covid-19 di tanah air.
Meski demikian, untuk triwulan II ini dirinya memperkirakan arus investasi yang masuk mulai terganggu. Hal tersebut dikatakan Luhut saat konfrensi pers, Selasa malam (14/4/2020).
"Belum ada satupun proyek yang mundur," tegas Luhut.
Bahkan kata Luhut di saat situasi genting seperti ini ada sebagian investor yang menanyakan kepada dirinya, terkait kelanjutan investasi mereka.
Baca Juga: 1,6 Juta Pekerja Jadi Korban PHK, Luhut : di Amerika Sehari 10 Juta Orang
"Bahkan ada yang menanyakan kelanjutan investasi," katanya.
Namun kata Luhut, dirinya memperkirakan yang akan mulai terganggu justru di triwulan II ini, karena menurutnya hingga saat ini belum ada satupun arus investasi yang masuk.
"Mei atau Juni hampir tidak ada pergerakan itu. Tapi bukan enggak investasi, hanya pekerjaan hanya tertunda," katanya.
Luhut berjanji jika situasi sudah mulai membaik dirinya siap untuk menggeber proyek-proyek investasi yang tertunda, sehingga dirinya berharap pandemi virus corona ini segara berakhir.
"Kalau keadaan membaik tentu kita mulai. Investor juga tidak ada yang mengatakan mundur dari investasi Indonesia," katanya.
Baca Juga: KRL Diusulkan Stop Beroperasi, Luhut Khawatir Masyarakat Tak Bisa Traveling